Sebanyak 10.992 calon petugas haji 2024 dinyatakan lolos dalam seleksi tahap pertama. Seleksi tahap pertama ini terkait dengan verifikasi berkas.
Seleksi tahap pertama petugas haji 2024 ini digelar secara serentak oleh Kanwil Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi dan Kabupaten/Kota pada 23 Desember kemarin.
Juru Bicara Kemenag, Anna Hasbie menyatakan, sebanyak 10.992 yang dinyatakan lolos seleksi tahap pertama tersebut berhak mengikuti tes selanjutnya, yaitu Computer Assested Test atau CAT.
“Jumlah tersebut akan terus diseleksi mengingat hanya terdapat 1.471 kuota petugas haji yang tersedia,” kata dia di Jakarta, Senin (25/12/2023).
Angka tersebut, kata Anna, terdiri dari 275 PPIH Arab Saudi (pelaksana akomodasi, transportasi, katering, siskohat, dan pelaksana bimbingan ibadah), serta 598 ketua kloter dan 598 pembimbing ibadah kloter.
“Peserta yang lolos pada tahap pertama ini akan ikut seleksi tingkat provinsi. Tahap provinsi akan diikuti dua kali lipat dari formasi yang tersedia, jumlahnya 2.942 orang,” ucap dia.
Pada seleksi tingkat provinsi, Anna menjelaskan, selain CAT, para peserta juga seleksi petugas haji juga harus mengikuti wawancara yang dilaksanakan pada 28 Desember 2023.
“Hasil seleksi tingkat provinsi akan diumumkan pada 11 Januari 2024,” kata Anna.
Proses seleksi dilakukan secara online dan terbuka agar dapat menjaring petugas haji terbaik. Menurut Anna, tantangan penyelenggaraan ibadah haji 1445 Hijriah/2024 Masehi cukup berat.
Selain ada tambahan hingga 20.000 kuota, jamaah calon haji yang masuk kategori lanjut usia (lansia) juga masih cukup banyak, sekitar 46.000 orang.
“Calon petugas haji perlu meluruskan niat dan memahami tugas fungsi petugas yang tidak ringan,” kata Anna.
Menurut Anna, tugas yang diemban para petugas haji sudah diatur dalam Undang-Undang No 8 Tahun 2019 tentang Penyelenggaraan Ibadah Haji dan Umrah.
Hegrah Al Ula, atau Madain Salih merupakan situs arkeologi di tengah padang pasir di wilayah…
Keberadaan pengemis di Arab Saudi semakin memprihatinkan. Menurut laporan, sebanyak 90 persen pengemis yang ada…
Tanah Suci Makkah adalah tempat paling mulia untuk memanjatkan doa kepada Allah SWT karena di…
Penyelenggaraan ibadah haji 2024 terbilang cukup sukses, bahkan sangat memuaskan menurut catatan Badan Pusat Statistik…
Setidaknya ada 7 julukan bagi Kota Makkah. Kota yang paling suci bagi umat Islam ini…
Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas dituding mangkir dari panggilan Pansus Angket Haji DPR dengan…
Lihat Komentar