3 Ayat yang Membuat Syekh Sudais Menangis

Imam Masjidil Haram dan Nabawi, Syekh Abdurrahman Sudais dikenal memiliki suara yang enak didengar saat membacakan ayat Alquran. Dia pernah menangis saat menjadi imam. Tepatnya ketika membaca beberapa firman Allah.

Ayat yang membuatnya bersedih biasanya menjelaskan tentang siksaan dan kelalaian manusia yang menyebabkan mereka mendapatkan siksaan.

Kalau sudah membaca ayat tersebut, sang imam biasanya memejamkan mata dan nada tilawahnya menjadi tidak beraturan.

Berikut ini adalah beberapa ayat Alquran yang membuat sang imam menangis. Kebanyakan ayat tersebut dibacanya saat memimpin shalat fardhu di Masjidil Haram.

1. Surat al-Kahfi ayat 105. Artinya adalah sebagai berikut

“Mereka itu orang-orang yang kufur terhadap ayat-ayat Tuhan dan (kufur terhadap) perjumpaan dengannya, maka hapuslah amalan-amalan mereka, dan kami tidak mengadakan suatu penilaian bagi amalan mereka pada hari kiamat.”

2. Surat Thaha ayat 126


Allah berfirman “Demikianlah, telah datang kepadamu ayat-ayat kami, maka kamu melupakannya, dan begitu pula pada hari ini kamupun dilupakan.”

3. Surat ar-Rahman ayat 43-44


Artinya, “Inilah neraka jahannam yang didustakan oleh orang-orang berdosa. Mereka berkeliling di antaranya dan di antara air yang mendidih yang panasnya memuncak.”

Ayat lainnya dibacakan Syekh Sudais ketika memimpin shalat Jumat di Masjid Nabawi Madinah, yaitu Surat al-Ghasiyah ayat 8-16, “Banyak muka pada hari (pembalasan) itu berseri-seri. Merasa senang karena usahanya. Dalam surga yang tinggi.”

“Tidakkah kamu dengar di dalamnya perkataan yang tidak berguna. Di dalamnya ada mataa air yang mengalir. Di dalamnya ada takhta yang ditinggikan, dan gelas-gelas yang terletak di dekatnya, dan bantal-bantal sandaran yan tersusun, dan permadani yang terhampat.”

Penulis: Abarahmasrina

Nasrul

Lihat Komentar

Recent Posts

Hegrah Al Ula, Saksi Bisu Kebeneran Kisah Nabi Salih dan Kaum Tsamud

Hegrah Al Ula, atau Madain Salih merupakan situs arkeologi di tengah padang pasir di wilayah…

2 months ago

Langkah Pemerintah Pakistan Kurangi Jumlah Pengemis di Arab Saudi

Keberadaan pengemis di Arab Saudi semakin memprihatinkan. Menurut laporan, sebanyak 90 persen pengemis yang ada…

2 months ago

7 Tempat Doa Mustajab di Makkah, Dengan Niat Ikhlas Insyaallah Terkabul

Tanah Suci Makkah adalah tempat paling mulia untuk memanjatkan doa kepada Allah SWT karena di…

2 months ago

Begini BPS Melakukan Survei Kepuasan Jamaah Haji 2024, Independen Tidak?

Penyelenggaraan ibadah haji 2024 terbilang cukup sukses, bahkan sangat memuaskan menurut catatan Badan Pusat Statistik…

2 months ago

7 Julukan Kota Makkah dan Asal Usul Penamaannya

Setidaknya ada 7 julukan bagi Kota Makkah. Kota yang paling suci bagi umat Islam ini…

2 months ago

Dituding Mangkir dari Panggilan Pansus Haji, Ini Kegiatan Menag di Perancis

Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas dituding mangkir dari panggilan Pansus Angket Haji DPR dengan…

2 months ago