5 Rekomendasi Wisata Paling Bersejarah di Laos

5 Rekomendasi Wisata Paling Bersejarah di Laos

Bagikan

Laos adalah sebuah Negara Republik yang dikelilingi oleh daratan dan terletak di bagian utara Semenanjung Indochina.

Laos berasal dari kata Lan Xang yang artinya kerajaan gajah. Negara ini adalah satu-satunya Negara di kawasan Asia Tenggara yang tidak memiliki pantai.

Dari abad ke-14 hingga abad ke-18 negara ini disebut Lan Xang atau Negeri Seribu Gajah. Menjelang akhir 1800-an, Laos menjadi protektorat Perancis. Sejarah modernnya dimulai dari tahun 1953, ketika Laos kembali merdeka.

Laos menjanjikan para pengunjungnya banyak tempat-tempat bersejarah. Di bawah ini akan kami rekomendasikan 5 wisata bersejarah di Laos.

Simak baik-baik, ya, ulasannya!

  1. Vat Phou

5 Rekomendasi Wisata Paling Bersejarah di Laos

Vat Phou adalah kompleks kuil Hindu Khmer yang hancur di Laos selatan dan terletak di dasar gunung Phou Khao, sekitar 6 kilometer dari Mekong di Provinsi Champasak.

Ada sebuah kuil di situs itu sejak abad ke-5, tetapi struktur yang bertahan hidup berasal dari abad ke-11 hingga ke-13.

  1. Buddha Park

5 Rekomendasi Wisata Paling Bersejarah di Laos

Taman Buddha atau juga dikenal sebagai Xieng Khuan adalah sebuah taman patung yang terletak 25 km arah tenggara dari Vientiane, Laos di padang rumput di tepi Sungai Mekong.

Meskipun bukan kuil, taman ini bisa disebut sebagai Wat Xieng Khuan, karena berisi banyak gambar religius. Nama Xieng Khuan berarti Spirit City.

  1. Wat Xieng Thong

5 Rekomendasi Wisata Paling Bersejarah di Laos

Wat Xieng Thong adalah salah satu biara terpenting di Lao dan tetap menjadi monumen penting bagi semangat agama, keluarga kerajaan, dan seni tradisional.

Wat Xieng Thong dibangun tahun 1559-1560 oleh Raja Lao Setthathirath. Sampai tahun 1975 wat adalah kuil kerajaan di bawah perlindungan keluarga kerajaan dan raja-raja Lao dimahkotai di sini.

  1. Pha That Luang

5 Rekomendasi Wisata Paling Bersejarah di Laos

Pha That Luang adalah sebuah candi Buddha besar yang dilapisi emas. Candi ini terletak di pusat kota Vientiane, Laos.

Pha That Luang dianggap sebagai monumen nasional yang terpenting dan sebagai simbol nasional dan diyakini dibangun pada abad ke-3.

  1. Royal Palace

5 Rekomendasi Wisata Paling Bersejarah di Laos

Istana Kerajaan di Luang Prabang, Laos, dibangun pada 1904 selama era kolonial Prancis untuk Raja Sisavang Vong dan keluarganya.

Laporan: Fahlaivi