Kangen dengan kuliner Indonesia saat menjalankan ibadah haji atau umroh di Tanah Suci? Atau sudah mulai bosan dengan hidangan Arab? Atau sekadar ingin sensasi masakan Indonesia di luar negeri?
Setelah menjalani ibadah umroh atau haji yang cukup padat, tentunya perut juga terasa keroncongan. Nah, berikut adalah restoran favorit yang bisa kamu kunjungi jika berada di Kota Jeddah, Arab Saudi.
Kuliner Nusantara memang selalu kaya akan rasa, dengan bumbu dan rempah-rempah pilihan, rasanya selau bikin kangen dan ingin segera menyantapnya.
Tidak usah berlama-lama, 5 restoran pilihan yang ada di Kota Jeddah ini bakal menggoyang lidahmu dan siap mengobati kerinduanmu pada selera khas Nusantara.
5 Restoran di Jeddah Pengobat Rindu Saat Umroh
1. Restoran Batavia
Mulai dari gado-gado, soto Betawi, hingga nasi goreng semua tersedia di Restoran Batavia ini. Restoran yang berdiri di Jeddah sejak tahun 2011 ini selalu dinanti pengunjung, mulai dari warga Indonesia hingga mancanegara.
2. Warung Bakso Mang Oudin
Salah satu masakan Indonesia yang bikin kangen lidah kita saat di luar negeri adalah nikmatnya kuah bakso yang gurih. Nah, Warung Mang Oudin di yang berlokasi di pusat perbelanjaan Balad, Jeddah ini siap mengobati kerinduan lidahmu. Buka sejak 1983, lama juga ya.
3. Restoran Pasundan
Mau makan ayam bakar? Ini tempatnya. Restoran khas Sunda ini berada di distrik Al Baghdadiyah Ash Sharqiyah. Berdekatan dengan Sekolah Indonesia Jeddah (SIJ). Banyak pengunjung yang makan di sini, hususnya para guru dan siswa SIJ.
4. Restoran Putri Sriwijaya
Restoran yang yang berada di jantung kota, tepatnya di jalan Madinah, distrik Al Ruwais ini terkenal dengan kelezatan sate ngebul khas padang dan pempeknya. Tak hanya warga Indonesia saja yang menjadi pelanggan di restoran ini, tapi banyak juga warga Arab yang sering berkunjung.
5. Restoran Garuda
Letaknya yang strategis dan berada di sebuah pusat perbelanjaan Al Balad, membuat restoran Garuda sudah tak asing lagi bagi warga Indonesia yang menetap di Jeddah. Segala masakan Indonesia tersedia dengan harga yang ekonomis.