Al Daar Al Mamoor dan TFA manasek Bersama Anta Umroh Akan Grab Pasar Wisata Indonesia

Bagikan

Dalam rangka perkuat koordinasi dan silaturahmi guna pelayanan haji dan umroh terbaik, Al Daar Al Mamoor dan TFA manasek berkesempatan mengunjungi Anta Umroh di Jalan Melawai Raya, Jakarta Selatan, Rabu (10/7).

Dalam kunjungannya kali ini, Asim Garoot mengatakan semoga dengan terjalinnya silaturahmi, pihaknya dengan Anta Umroh dapat menyiapkan suatu yang baru dan dapat membawa orang Saudi untuk bisa berlibur di Indonesia.

“Saya sangat bersyukur dengan terjadinya silaturahmi ini, semoga kedepannya kita dapat menyiapkan suatu hal yang baru dan kita bisa membawa orang saudi untuk bisa ikut berlibur di Indonesia” ucap Asim Garoot.

Selaras dengan itu, Iwan Giwankara selaku Direktur Anta Umroh mengatakan TFA manasek selalu miliki pelayanan terbaik dengan tim yang berpengalaman.

“TFA Manasek besutan Nordin Hidayat ini sangat luar biasa. Pelayanannya dari hati dan selalu all out. Semua jamaah Anta Umoh, milik saya merasa sangat puas. Timnya pun terlihat sangat berpengalaman.
Apalagi saat ini TFA manasek berkolaborasi dengan Al Daar Al Mamoor
Semoga ini sebuah kejutan baru. Kita akan berkolaborasi juga dalam membawa orang Saudi untuk berlibur di Indonesia,”jelas Iwan Giwankara Direktur Anta Umroh kepada tfanews.com (10/7).

Diketahui, sebelumnya Al Daar Al Mamoor dan TFA manasek sedang fokus mempersiapkan untuk memberikan pelayanan haji dan umroh terbaik di pasar Asia.