Destinasi Nusantara

Bak di Mesir, Ada Sphinx di Pacitan

Sphinx Pacitan adalah bebatuan karang raksasa yang terbentuk akibat ukiran ombak laut selatan dalam kurun ribuan tahun. Kalau didekati lebih dekat memang kemiripannya dengan Sphinx Mesir.

Ketika memutuskan mau liburan awal tahun lalu kemana, saya tidak menyangka teman-teman kuliah malah memilih ke Pacitan. Liburan itu sangat berkesan karena saya bisa pulang kampung sekaligus menjadi guide bagi mereka.

Tambah terharu, mereka sudah tahu destinasi unik mana yang akan dikunjungi tanpa saya ikut memutuskan. Dan wisata Sphinx Pacitan menjadi kunjungan kami.

Sphinx ini hanya dijumpai ada di sisi timur Pantai Klayar, tepatnya di Desa Sendang, Kecamatan Donorojo, Pacitan. Terbentuk secara alami itulah yang jadi keunikan pembeda dengan Sphinx Mesir hasil buatan manusia Mesir Kuno.

Dengan kearifan lokal, Sphinx Pantai Klayar ini mendapat julukan sebagai Sphinx van Java. Keunikannya patut dijumpai langsung.

Daya tarik Pantai Klayar tidak hanya Sphinx saja. Layangkan pandang ke sisi timur bukit Sphinx. Di sela-sela bebatuan karang pada saat-saat tertentu bisa memancarkan suara layaknya seruling, yang kemudian disebut dengan Seruling Samudera.

Suara yang keluar itu air laut yang menyembur lewat lubang ketika ombak besar menerjang tepian pantai dan masuk ke bawah bebatuan. Siap-siap saja ambil posisi berfoto bertepatan dengan Seruling Samudera bakal membuat foto kece parah.

Pancaran airnya akan memuncrat ke atas. Bagian ini yang kami nanti-nanti agar bagus foto yang dihasilkan.

Untuk sampai ke sini, jalanannya memang berliku-liku naik turun dengan deretan perbukitan yang menghiasi kanan kiri jalan, namun setimpal dengan potongan surga yang dipertontonkan kepada kami. Pantai Klayar sungguh menyuguhkan panorama indah dengan nuansa alami. Ombak Pantai Klayar nggak kalah cantik, batu-batu karang juga unik dan beragam.

Marshal

Recent Posts

Hegrah Al Ula, Saksi Bisu Kebeneran Kisah Nabi Salih dan Kaum Tsamud

Hegrah Al Ula, atau Madain Salih merupakan situs arkeologi di tengah padang pasir di wilayah…

2 months ago

Langkah Pemerintah Pakistan Kurangi Jumlah Pengemis di Arab Saudi

Keberadaan pengemis di Arab Saudi semakin memprihatinkan. Menurut laporan, sebanyak 90 persen pengemis yang ada…

2 months ago

7 Tempat Doa Mustajab di Makkah, Dengan Niat Ikhlas Insyaallah Terkabul

Tanah Suci Makkah adalah tempat paling mulia untuk memanjatkan doa kepada Allah SWT karena di…

2 months ago

Begini BPS Melakukan Survei Kepuasan Jamaah Haji 2024, Independen Tidak?

Penyelenggaraan ibadah haji 2024 terbilang cukup sukses, bahkan sangat memuaskan menurut catatan Badan Pusat Statistik…

2 months ago

7 Julukan Kota Makkah dan Asal Usul Penamaannya

Setidaknya ada 7 julukan bagi Kota Makkah. Kota yang paling suci bagi umat Islam ini…

2 months ago

Dituding Mangkir dari Panggilan Pansus Haji, Ini Kegiatan Menag di Perancis

Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas dituding mangkir dari panggilan Pansus Angket Haji DPR dengan…

2 months ago