Categories: News

Begini Kehebohan saat Para Fotografer Pernikahan Bertemu

Indonesia Wedding Photography Community (IWPC) untuk kedua kalinya sukses menghelat acara “The Biggest Wedding Photographer Gathering in Indonesia” di Museum Nasional pada hari Rabu, (15/5/2019).

Acara yang diadakan dalam rangka memanfaatkan momentum bulan suci Ramadan ini merupakan kegiatan tahunan IWPC untuk berkumpul sesasama profesi fotografer dan pebisnis fotografi pernikahan di Indonesia.

“Ini adalah acara tahunan untuk kedua kalinya dimana tahun ini ada peningkatan jumlah rekan-rekan yang hadir,” Ketua Acara IWPC Gathering ke-2, Hisyam Sajin.

Acara ini diisi dengan berbagi ilmu dari Boy Malauna CEO Be Why Digital, Julian Somadewa Founder & Photographer Julian Somadewa Photography, Ari Juliao Deputi Fasilitas HKI dan Regulasi Badan Ekonomi Kreatif (BEKRAF) dan Tito Rikardo Founder Photographer The Uppermost Photography, membuka pandangan semua peserta tentang fotografi pernikahan.

Boy Maulana menjelaskan pentingnya mempunyai “toko” di dunia maya bagi seorang fotografer dan pebisnis fotografer. Lewat berbagai kanal digital, seorang fotografer dapat mengatur dan mengarahkan target audiencenya masing-masing ke dalam kanal tersebut.

Tidak kalah pentingnya, Ari Juliano dari BEKRAF menjelaskan tentang pentingnya sebuah kontrak bagi pekerja lepasan dan juga pebisnis fotografi pernikahan untuk menentukan Hak dan Kewajiban masing-masing pihak.

“Setiap dari foto yang diperoleh mempunyai Hak Kekayaan Intelektualnya. Maka dari itufotografer sudah harus berfikir dan menyiapkan kontrak agar memudahkan kedepannya,” ujar Ari Juliano.

Julian menjelaskan bahwa ia harus bertahan dan berkembang dalam pasar “pedesaan”.“Branding adalah yang paling utama untuk dapat bertahan dan berkembang,” ujarnya.

Tito Rikardo menceritakan bagaimana awal mula The Uppermost Photography hingga dapat sesukses ini. Materi acara ditutup dengan tanya jawab Bersama Ali Umar Founder & Photographer Alienco Photography dan juga selaku Admin Indonesia Wedding Photography Indonesia (IWPC).

“IWPC miliki misi memajukan industri fotografi khususnya fotografi pernikahan di Indonesia,” ujar Ali.

Tfanews.com

Recent Posts

Hegrah Al Ula, Saksi Bisu Kebeneran Kisah Nabi Salih dan Kaum Tsamud

Hegrah Al Ula, atau Madain Salih merupakan situs arkeologi di tengah padang pasir di wilayah…

2 months ago

Langkah Pemerintah Pakistan Kurangi Jumlah Pengemis di Arab Saudi

Keberadaan pengemis di Arab Saudi semakin memprihatinkan. Menurut laporan, sebanyak 90 persen pengemis yang ada…

2 months ago

7 Tempat Doa Mustajab di Makkah, Dengan Niat Ikhlas Insyaallah Terkabul

Tanah Suci Makkah adalah tempat paling mulia untuk memanjatkan doa kepada Allah SWT karena di…

2 months ago

Begini BPS Melakukan Survei Kepuasan Jamaah Haji 2024, Independen Tidak?

Penyelenggaraan ibadah haji 2024 terbilang cukup sukses, bahkan sangat memuaskan menurut catatan Badan Pusat Statistik…

2 months ago

7 Julukan Kota Makkah dan Asal Usul Penamaannya

Setidaknya ada 7 julukan bagi Kota Makkah. Kota yang paling suci bagi umat Islam ini…

2 months ago

Dituding Mangkir dari Panggilan Pansus Haji, Ini Kegiatan Menag di Perancis

Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas dituding mangkir dari panggilan Pansus Angket Haji DPR dengan…

2 months ago