Destinasi Dunia

Destinasi Wisata Bersejarah di Portugal yang Tak Boleh Dilewatkan

Portugal adalah sebuah negara maju, ekonomi makmur, sosial, dan politik yang stabil, dan dengan Indeks Pembangunan Manusia sangat tinggi.

Selama abad kelima belas dan keenam belas, Portugis adalah pelopor dalam eksplorasi lepas pantai, mendirikan kerajaan kolonial pertama dari lingkup global, dengan harta benda di Afrika, Asia, dan Amerika Selatan, menjadi kekuatan dunia ekonomi, politik, dan militer.

Sejarah yang panjang tersebut membuat Portugal memiliki banyak tempat bersejarah yang menakjubkan.

Di bawah ini akan kami sajikan 4 destinasi wisata bersejarah yang tak boleh dilewatkan. Simak baik-baik, ya!

  1. Menara Belém

Menara Belém atau Menara Santo Vincentius adalah sebuah menara benteng yang terletak di kawasan Santa Maria de Belém di munisipalitas Lisboa, Portugal.

Menara ini merupakan Situs Warisan Dunia UNESCO berkat peran yang dimainkan oleh menara ini selama periode penjelajahan laut Portugal.

  1. Castelo dos Mouro

Kastil Moor adalah sebuah kastil abad pertengahan yang terletak di puncak bukit di Sintra, Portugal, sekitar 25 km di sebelah barat laut kota Lisboa.

Kastil ini dibangun oleh bangsa Moor pada abad ke-8 dan ke-9 dan merupakan kastil yang strategis pada masa Reconquista.

  1. Palácio Nacional da Pena

Istana Nasional Pena adalah istana yang terletak di São Pedro de Penaferrim, Sintra, Portugal.

Kastil ini berdiri di puncak bukit di atas kota Sintra, dan pada hari yang cerah dapat terlihat dari Lisbon, ibukota Portugal.

  1. Kastil São Jorge

Kastil São Jorge adalah sebuah kastil yang terletak di puncak Bukit São Jorge di pusat bersejarah kota Lisboa, Portugal.

Kastil ini sebelumnya dikenal dengan sebutan “Kastil Moor” terletak di puncak tertinggi kota Lisbon. Dari kastil ini dapat terlihat pemandangan kota Lisboa dan juga muara Sungai Tagus.

Laporan: Fahlaivi

Marshal

Recent Posts

Hegrah Al Ula, Saksi Bisu Kebeneran Kisah Nabi Salih dan Kaum Tsamud

Hegrah Al Ula, atau Madain Salih merupakan situs arkeologi di tengah padang pasir di wilayah…

2 months ago

Langkah Pemerintah Pakistan Kurangi Jumlah Pengemis di Arab Saudi

Keberadaan pengemis di Arab Saudi semakin memprihatinkan. Menurut laporan, sebanyak 90 persen pengemis yang ada…

2 months ago

7 Tempat Doa Mustajab di Makkah, Dengan Niat Ikhlas Insyaallah Terkabul

Tanah Suci Makkah adalah tempat paling mulia untuk memanjatkan doa kepada Allah SWT karena di…

2 months ago

Begini BPS Melakukan Survei Kepuasan Jamaah Haji 2024, Independen Tidak?

Penyelenggaraan ibadah haji 2024 terbilang cukup sukses, bahkan sangat memuaskan menurut catatan Badan Pusat Statistik…

2 months ago

7 Julukan Kota Makkah dan Asal Usul Penamaannya

Setidaknya ada 7 julukan bagi Kota Makkah. Kota yang paling suci bagi umat Islam ini…

2 months ago

Dituding Mangkir dari Panggilan Pansus Haji, Ini Kegiatan Menag di Perancis

Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas dituding mangkir dari panggilan Pansus Angket Haji DPR dengan…

2 months ago