Explore Jawa Timur Dengan Sejuta Destinasi Wisata Yang Indah Dan Eksotik

Bagikan

Jawa Timur adalah salah satu provinsi di Indonesia yang memiliki destinasi wisata lengkap. Wilayah ini menawarkan beragam wisata alam mulai dari pegunungan, pantai, gua, hingga air terjun.

Menentukan tujuan wisata kadang memang cukup bikin pusing. Apalagi kalau kita akan pergi bersama teman-teman yang masing-masing kepala punya ide sendiri-sendiri.

Lokasi yang mudah dijangkau membuat tempat ini menjadi salah satu tujuan bagi keluarga yang ingin berlibur.

Saat musim liburan tiba, jalan menuju ke Jawa Timur menjadi macet disebabkan oleh banyaknya kendaran yang ingin menuju ke provinsi tersebut. Jawa Timur memiliki banyak tempat yang memiliki potensi wisatanya masing-masing.

Berikut Sejuta Destinasi Wisata Yang Indah Dan Eksotik;

Gili Labak

Explore Jawa Timur Dengan Sejuta Destinasi Wisata Yang Indah Dan Eksotik
Gili Labak

Di kawasan Sumenep terdapat sebuah pulau bernama Gili Labak yang keindahannya bisa menyamai Gili Trawangan yang ada di kawasan Lombok, Nusa Tenggara Timur.

Gili Labak bisa diakses dengan menggunakan perahu motor dengan tarif sewa Rp350.000 per 15 orang.

Setelah melakukan perjalanan dari Kawasan Kalianget, wisatawan bisa menyaksikan birunya lautan yang bening dan juga pulau kecil yang memiliki pasir putih nan lembut.

Di tempat wisata di Jawa Timur ini, wisatawan bisa melakukan aktivitas menarik seperti berenang di air yang tenang, berkeliling pulau yang tidak begitu luas, dan melakukan snorkeling untuk menikmati keindahan terumbu karang.

Gili Labak adalah alternatif wisata pulau yang menarik dan masih sepi di Jawa Timur & bahkan di Indonesia.

Kawah Ijen

Explore Jawa Timur Dengan Sejuta Destinasi Wisata Yang Indah Dan Eksotik
Kawah Ijen

Kawah Ijen telah berhasil menjadi ikon kedua dari Jawa Timur yang ketenarannya tidak kalah dengan Bali.

Terletak di kawasan Banyuwangi, kawah dari gunung yang terus mengeluarkan belerang ini menjadi tujuan wisatawan yang ingin merasakan pendakian kecil sembari menyaksikan bentang alam yang menakjubkan.

Atraksi yang ditawarkan oleh tempat wisata di Jawa Timur ini adalah kegiatan penambang belerang yang unik.

Ada puluhan orang menambang dari pagi untuk membawa bongkahan batu belerang dari gunung hingga ke bawah. Selain itu, Kawah Ijen juga memiliki blue fire yang merupakan salah satu fenomena alam terbaik di dunia.

Saat dini hari, kawasan kawah di gunung ini memendarkan warna biru seperti api. Untuk bisa menyaksikannya, wisatawan harus berangkat pukul 01.00 atau 02.00 pagi agar sinar matahari tidak mengaburkan fenomena menakjubkan ini.

Air Terjun Coban Rondo

Explore Jawa Timur Dengan Sejuta Destinasi Wisata Yang Indah Dan Eksotik
Air Terjun Coban Rondo

Coban Rondo adalah salah satu objek wisata air terjun di Kota Malang yang paling populer dengan daya tarik air terjunnya.

Air Terjun Coban Rondo adalah destinasi unggulan di Batu selain aneka taman bermain. Terletak di lereng pegunungan, air terjun ini menawarkan 3 pesona kepada pengunjung.

Pertama tentu saja gerojokan air dari atas bukit yang memberikan efek embun nan segar meski siang hari terasa begitu panas.

Kedua adalah bentang alam yang memikat. Karena terletak di kaki gunung, kawasan ini dipenuhi hutan yang lebat.

Hewan liar seperti kera kadang turun saat pagi atau siang hari untuk mencari makan atau menunggu wisatawan yang kerap memberikan makanan kepada mereka.

Yang terakhir adalah kawasan mancakrida. Wisatawan yang datang bisa mengikuti kegiatan luar ruangan dengan mengasyikan.

Ada permainan flying fox, panjat pohon, dan permainan lain yang membutuhkan ketangkasan.

Pantai Klayar

Explore Jawa Timur Dengan Sejuta Destinasi Wisata Yang Indah Dan Eksotik
Pantai Klayar

Pantai Klayar berlokasi di kecamatan Donorojo, Kabupaten Pacitan, Provinsi Jawa Timur. Perjalanan kesini bisa ditempuh kurang lebih 1 jam dari kota Pacitan.

Tempat wisata ini terbilang masih alami dengan keistimewaan batu karang yang bentuknya menyerupai Spinx dan adanya sumur yang tersembunyi.

Sumur ini terletak di celah-celah batu karang di belakang tebing batu yang dijadikan arena pemandian. Hal ini konon dipercaya dapat membawa berkah.

Tempat wisata ini memiliki pemandangan yang masih sangat alami dan disana akan banyak ditemukan pedagang ikan yang khas daerah pantai Klanyar.