Dulu Muslim Kanada mendapatkan daging halal adalah dengan pergi ke peternakan setempat. Di sana mereka menyembelih hewan kurban sendiri.
Kini mereka tak lagi melakukan itu. Karena daging yang bersertifikat halal sudah banyak beredar di pasaran. Komoditas itu dijual bebas di pedagang kaki lima dan supermarket.
Ada supermarket penjual barang halal seperti Mina Halal. Lalu ada juga waralaba semisal Hero Burgers. Ini adalah bukti pertumbuhan industri halal di Kanada semakin marak.
Kanada dan permintaan produk halal
Fenomena tersebut beriringan dengan meningkatnya permintaan akan produk dan layanan halal di Amerika Utara. Tantangan dan peluang bisnis di industri yang berkembang ini tak terelakkan.
Dengan 27 tahun pengalaman mengorganisir pameran dagang di berbagai industri, CEO The Expo Hut Nasser Deeb melihat bahwa sudah saatnya industri gaya hidup halal di Amerika Utara memiliki pameran dagang sendiri.
“Konsep Halal Expo Kanada dikembangkan berdasarkan kebutuhan pasar untuk memiliki platform perdagangan profesional untuk lebih meningkatkan standar industri halal di Amerika Utara,” jelasnya dilansir di Muslim Link, Rabu (30/1).
Tidak seperti pasar di mana bisnis menjual produk kepada konsumen, business to consumer (B2C), pameran dagang seperti Halal Expo dirancang bagi bisnis untuk bertemu dengan pemasok, distributor, dan bisnis lain di posisi yang sama dalam rantai pasokan yakni business to business (B2B).