Bagi kamu yang mau liburan ke Eropa dalam jangka waktu dekat harus waspada. Cuaca sedang panas-panasnya di sana.
Dilansir dari BBC, Jumat (28/6/2019) beberapa negara di Eropa yang sedang dilanda cuaca panas seperti Prancis, Swiss, Spanyol, Jerman dan Polandia. Rata-rata mencapai angka 40 derajat Celcius.
Untuk di Prancis bagian selatan seperti di wilayah Gard, Vaucluse, Herault dan Bouches-du-Rhone diperkirakan akan mengalami suhu mencapai 42 sampai 45 derajat Celcius. Layanan cuaca nasional Prancis bahkan sudah memperingati warganya untuk menghadapi cuaca panas.
Menteri Kesehatan Prancis, Agnes Buzyn meminta warga Prancis untuk mengurangi kegiatan di luar ruangan. Orang tua juga diminta untuk tidak meninggalkan anak-anak di dalam mobil (yang ingin anaknya tetap dingin kena AC), karena bisa keracunan gas karbon monoksida (CO).
Dua orang telah meninggal di Spanyol akibat cuaca panas. Seorang pekerja pertanian berusia 17 tahun di Cordoba, mengalami kejang-kejang setelah pendinginan di kolam renang. Sementara seorang lelaki berusia 80 tahun, meninggal di sebuah jalan di kota Valladolid bagian utara. Cuaca panas juga menyebabkan kebakaran di hutan Catalonia.
Cuaca panas di Eropa diakibatkan oleh udara panas yang berhembus dari Afrika bagian utara. Ditambah dengan tekanan udara tinggi di bagian tengah Eropa dan badai yang melanda Atlantik.
Turis yang berkunjung ke Eropa pun diminta untuk waspada. Siapkan air minum supaya tidak dehidrasi, pakai pakaian yang nyaman serta istirahat yang cukup.
Hegrah Al Ula, atau Madain Salih merupakan situs arkeologi di tengah padang pasir di wilayah…
Keberadaan pengemis di Arab Saudi semakin memprihatinkan. Menurut laporan, sebanyak 90 persen pengemis yang ada…
Tanah Suci Makkah adalah tempat paling mulia untuk memanjatkan doa kepada Allah SWT karena di…
Penyelenggaraan ibadah haji 2024 terbilang cukup sukses, bahkan sangat memuaskan menurut catatan Badan Pusat Statistik…
Setidaknya ada 7 julukan bagi Kota Makkah. Kota yang paling suci bagi umat Islam ini…
Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas dituding mangkir dari panggilan Pansus Angket Haji DPR dengan…