News

Ini Kisah Traveler Hidup Bebas Plastik dan Bertualang Naik Mobil Van

Ada kisah inspiratif yang bisa traveler petik dari pasangan traveler ini. Mereka menjalani gaya hidup bebas plastik dan memilih bertualang naik mobil van.

Inilah kisah hidup Dustin Grevemberg (36) dan istrinya Naomi (36) yang bisa jadi inspirasi buat kamu. Pasangan traveler dari Amerika Serikat ini menjual semua yang mereka punya, kemudian memulai hidup baru dengan bertualang naik mobil van dan menjalani gaya hidup bebas sampah plastik.

“Hidup dengan cara seperti ini seperti trial and error. Kami lebih selektif soal barang yang akan kami konsumsi dan bawa ke mobil van kami. Secara keseluruhan, kami jadi lebih sehat karena menghindari makanan berproses dan lebih banyak memasak sendiri,” ujar Dustin.

Naomi yang berasal dari Trinidad Tobago lebih memilih berbelanja langsung ke petani yang dia temui di jalan, atau ke perkebunan mereka. Tak jarang dia berbelanja di pasar mingguan ‘Farmers Market’ daripada ke mal atau toko.

Untuk berbelanja, mereka anti sekali terhadap plastik. Mereka lebih memilih membawa sendiri kantong belanjaan, seperti kantong kanvas milik tentara. Untuk sampah pun mereka memilah-milahnya sebelum dibuang.

Mereka juga membuat sistem pengolahan sampah menjadi kompos sendiri. Sebisa mungkin mereka ingin menerapkan gaya hidup Living No Trace (LNT) alias tanpa meninggalkan sampah sedikitpun.

Hidup di jalan, membuat pasangan ini tidak boleh punya banyak barang. Ketersediaan tempat jadi elemen penting juga dalam menjalani gaya hidup yang berpindah-pindah seperti ini.

“Menjalani hidup seperti ini membuka pikiran kami dan menolong kami untuk menyadari bahwa tidak ada jalan lain untuk hidup. Sejujurnya, kamu tidak bisa membayangkan bagaimana orang lain hidup sebelum menjalani sendiri secara langsung,” imbuh Dustin.

Mereka berencana untuk terus traveling dan mengeksplorasi Amerika. Selama petualangan ini, Dustin juga sambil mengisi seminar dan workshop soal gaya hidup Living No Trace (LNT) yang sedang mereka jalani.

Pasangan Dustin dan Naomi juga menjalankan akun Instagram @irietoaurora yang mengabadikan momen-momen saat mereka traveling. Irie merujuk ke nama mobil van yang mereka pakai.

Sampai saat ini, akun @irietoaurora sudah diikuti oleh 33 ribu followers. Pasangan ini juga sudah pernah lho backpacking keliling Asia Tenggara, dan juga Indonesia. Keren!

Marshal

Recent Posts

Hegrah Al Ula, Saksi Bisu Kebeneran Kisah Nabi Salih dan Kaum Tsamud

Hegrah Al Ula, atau Madain Salih merupakan situs arkeologi di tengah padang pasir di wilayah…

2 months ago

Langkah Pemerintah Pakistan Kurangi Jumlah Pengemis di Arab Saudi

Keberadaan pengemis di Arab Saudi semakin memprihatinkan. Menurut laporan, sebanyak 90 persen pengemis yang ada…

2 months ago

7 Tempat Doa Mustajab di Makkah, Dengan Niat Ikhlas Insyaallah Terkabul

Tanah Suci Makkah adalah tempat paling mulia untuk memanjatkan doa kepada Allah SWT karena di…

2 months ago

Begini BPS Melakukan Survei Kepuasan Jamaah Haji 2024, Independen Tidak?

Penyelenggaraan ibadah haji 2024 terbilang cukup sukses, bahkan sangat memuaskan menurut catatan Badan Pusat Statistik…

2 months ago

7 Julukan Kota Makkah dan Asal Usul Penamaannya

Setidaknya ada 7 julukan bagi Kota Makkah. Kota yang paling suci bagi umat Islam ini…

2 months ago

Dituding Mangkir dari Panggilan Pansus Haji, Ini Kegiatan Menag di Perancis

Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas dituding mangkir dari panggilan Pansus Angket Haji DPR dengan…

2 months ago