Kerja Keras dan Tidak Mengeluh, Kunci Driver GrabBike Ini Bisa Berangkat Umrah Gratis

Bagikan

Sebagai umat muslim, umrah tentu menjadi salah satu impian yang ingin dicapai. Namun biaya yang tidak sedikit banyak menyurutkan tekad masyarakat untuk berangkat umrah. Hal ini juga dialami oleh Mubalichsyulhuda, salah seorang mitra pengemudi Grab asal Bandung.

Empat Orang Driver Grab ketika beribadah didepan Ka’bah, Masjidil Haram

Di usianya yang lebih dari “kepala empat”, Mubaligul Huda mengaku sangat ingin berangkat ibadah umrah.

Namun bak durian runtuh, dia terpilih mendapatkan umrah gratis melalui program #ImpianUmrohItuDekat. Ketika ditanya rahasia nya apa, Mubaligul tegaskan kuncinya hanya satu, jangan mengeluh.

“Pokoknya yang penting kerjanya jangan mengeluh, jujur gitu aja. Kadang dapet orderan kecil, jangan nyalahin Allah lah ya (soal rezeki), karena Allah nggak pernah salah,” cerita dia semringah kepada Jurnalis TFAnews.com, Sabtu (2/2/2019) di Mekkah.

Meski baru bergabung 7 bulan dengan Grab, Mubaligul mengisahkan setiap hari, selama 6 bulan terakhir ia bekerja menelusuri jalanan kota Bandung dan sekitarnya dari pagi hingga menuju malam. Waktu yang panjang ini sengaja dilalui untuk mengejar bonus yang dia tabung untuk kebutuhan hidup.

“Tipsnya ya kerja keras, terus jangan pilih-pilih orderan, kemana pun ambil. Pokoknya terus semangat, berusaha yang terbaik pasti dapatnya yang terbaik juga,” ucap Mubalichsyulhuda.

Hal senada juga diungkapkan oleh Dede Yusuf  (23), driver GrabBike asal Sukabumi yang terpilih berangat Umroh dari Grab. Dede mengaku dalam mencari penumpang pun, ia mengaku tidak pilih-pilih dalam mengantar, jauh dekat semua ia terima dan tak pernah ditolak, hal tersebut yang membuatnya bisa berkeliling Sukabumi hingga ke Bogor.

“Pasti di atas 20 orderan per hari, bisa 25 bisa 30 per hari. Yang penting berkah kita dapati,” tutur Dede.

Selama hampir tiap hari bekerja ikhlas dan tanpa keluh kesah mengantarkan
Mubalichsyulhuda, Dede dan Puluhan Driver lain pada satu impian yang banyak diidamkan umat Islam pergi umrah di akhir di bulan ini.

Sebagai informasi, pada bulan Desember 2018, Grab meluncurkan program #ImpianUmrahItuDekat  sebagai wujud apresiasi Grab atas kerja keras dan komitmen mitra pengemudi GrabBike terbaik yang senantiasa mengutamakan standar kerja dan kode etik Grab.

Melalui program ini, Grab memberangkatkan total 200 mitra pengemudi GrabBike dengan kinerja terbaik di tujuh kota, meliputi Jakarta, Bandung, Medan, Surabaya, Makassar, Yogyakarta, dan Semarang.

Grab juga bekerja sama dengan Panorama JTB Tours Indonesia, Kota Piring Kencana serta TFA Manasek untuk mengatur keperluan seluruh driver selama di Tanah Suci.