Lomba Artikel

Menikmati Indahnya Pesona Gunung Artapela

Oleh Dinny Cantika Sari

Sejuknya semilir angin, di temani langit malam bertabur bintang yang memanjakan mata. Kemudian menghangat karena adanya api unggun di depan tenda-tenda, dan sapaan serta senyuman hangat setiap para pendaki. Membuat para pendaki pemula rasanya seperti kecanduan ingin mendaki Gunung Artapela.

Ditambah lagi kalian bisa menyaksikan indahnya sunset, sunrise dan padang rumput di sekitar Gunung. Seperti foto yang di abadikan di lensa kamera ini. Pesona Sunrise yang membuat kita pasti berdecak kagum melihat indah dan sempurnamya ciptaan-Nya. Hamparan padang rumput yang semakin membuat kalian tak ingin pulang

Lokasinya di Jawa Barat

Gunung Artapela, yang mempunyai puncak bernama Puncak Sulibra merupakan Gunung yang berada di Jawa Barat, tepatnya di Desa Sukapura, Kecamatan Kertasari, Kabupaten Bandung, yang berbatasan dengan Kecamatan Pangalengan Kabupaten Bandung.

Gunung ini juga bisa jadi alternatif kalian untuk mencari ketenangan dan refreshing setelah lelah beraktivitas di padatnya perkotaan. Serta kalian dapat terlupa dengan internet dan game yang ada di gadget kalian. Selain itu, kalian juga dapat mengabadikan gambar dengan lensa kamera kalian untuk dijadikan kenang-kenangan atau untuk kalian posting di media social.

Untuk sampai di Puncak Sulibra, kalian harus melewati 4 bukit dengan jalur naik turun. Tanjakan panjang, serta licinnya jalur pendakian menjadi tantangan tersendiri, apalagi jika kalian baru pertama kali merasakan mendaki, sudah di pastikan kalian akan rindu dengan jalur pendakian ini.

Miniatur Gunung Prau

Di kalangan para pendaki, Gunung ini disebut-sebut sebagai miniatur Gunung Prau di Jawa Tengah, di karenakan jalur pendakian yang cukup bersahabat bagi pendaki pemula, dan pemandangan yang di dapat di Gunung ini sangat banyak.

Page: 1 2

Nasrul

Recent Posts

Hegrah Al Ula, Saksi Bisu Kebeneran Kisah Nabi Salih dan Kaum Tsamud

Hegrah Al Ula, atau Madain Salih merupakan situs arkeologi di tengah padang pasir di wilayah…

2 months ago

Langkah Pemerintah Pakistan Kurangi Jumlah Pengemis di Arab Saudi

Keberadaan pengemis di Arab Saudi semakin memprihatinkan. Menurut laporan, sebanyak 90 persen pengemis yang ada…

2 months ago

7 Tempat Doa Mustajab di Makkah, Dengan Niat Ikhlas Insyaallah Terkabul

Tanah Suci Makkah adalah tempat paling mulia untuk memanjatkan doa kepada Allah SWT karena di…

2 months ago

Begini BPS Melakukan Survei Kepuasan Jamaah Haji 2024, Independen Tidak?

Penyelenggaraan ibadah haji 2024 terbilang cukup sukses, bahkan sangat memuaskan menurut catatan Badan Pusat Statistik…

2 months ago

7 Julukan Kota Makkah dan Asal Usul Penamaannya

Setidaknya ada 7 julukan bagi Kota Makkah. Kota yang paling suci bagi umat Islam ini…

2 months ago

Dituding Mangkir dari Panggilan Pansus Haji, Ini Kegiatan Menag di Perancis

Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas dituding mangkir dari panggilan Pansus Angket Haji DPR dengan…

2 months ago