Menteri Agama Resmikan Dua Gedung Baru Di Asrama Haji Sudiang Makassar

Bagikan

Menteri Agama, Lukman Hakim Saifuddin resmikan dua gedung baru di Asrama Haji Sudiang Makasar, Sulawesi Selatan. Peresmian ini dilakukan langsung disela waktu kunjungan kerja Menteri Agama dalam membuka Pekan Keterampilan dan Seni Pendidikan Agama Islam (Pentas PAI) Nasional ke-9.

Upaya ini terus dilakukan Kementerian Agama dalam memberikan pelayanan terbaik, tak hanya bagi jamaah haji tetapi juga jamaah umrah.

Lukman juga menyebut fasilitas yang ada di Asrama Haji Sudiang tersebut juga dapat dimanfaatkan oleh masyarakat umum. Mulai dari aula hingga kamar-kamar penginapan tidak hanya diperuntukkan bagi jamaah haji dan jamaah umroh, tetapi masyarakat luas juga bisa memanfaatkan fasilitas yang ada.

Dua gedung yang diresmikan ini dibangun melalui sumber dana Surat Berharga Syariah Negara (SBSN) TA. 2018.

Adapun dua gedung yang diresmikan, yakni Aula arafah yang memiliki kapasitas 1.200 org. Kedua, Wisma Jabal Uhud yang terdiri dari 168 kamar. Wisma Jabal Uhud ini memiliki dua kamar VIP, dua kamar disabilitas, dan 164 kamar standar.

“Masing-masing kamar terdapat tiga tempat tidur. Wisma ini memiliki fasilitas setara hotel bintang tiga,” ujar Kepala UPT Asrama Haji Sudiang, Iqbal.

Dalam peresmiannya ini, Menteri Agama turut didampingi oleh Direktur Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah Nizar Ali, jajaran pejabat eselon II Ditjen PHU, Kepala Kanwil Kemenag Sulawesi Selatan Anwar Abubakar.

Sebelumnya, dia menyebut bahwasanya wisma baru ini setara dengan hotel bintang tiga. Meski Dibangun pada 2018 lalu, gedung tersebut mulai digunakan pada pelaksanaan musim haji tahun 2019 kemarin.

Wisma yang memiliki tiga lantai ini berada di sisi sebelah utara kompleks Asrama Haji Sudiang Makassar. Dilengkapi dengan ruang tunggu dan fasilitas pusat informasi di bagian depan lantai dasar.

“Kamar VIP berisi satu tempat tidur, kemudian kamar dengan dua tempat tidur, dan tiga tempat tidur. Ruangan ada sekitar 50 lebih dan daya tampungnya bisa mencapai 168 orang,” ujarnya.