Destinasi Nusantara

Pasar Dasan Agung Mataram akan Disulap Menjadi Destinasi Wisata

Kalau berkunjung ke Mataram, Nusa Tenggara Barat (NTB), pelancong harus mengunjungi Pasar Dasan Agung. Berbagai komoditas dijajakan di sana.

Rencananya Dinas Perdagangan Kota Mataram akan menjadikan Dasan Agung sebagai pasar tradisional ber standar nasional Indonesia (SNI).

“Kami ingin mendukung sektor pariwisata agar lebih menarik lagi,” kata Kepala Dinas Perdagangan (Disdag) Kota Mataram Lalu Alwan Basri di Mataram, beberapa waktu lalu.

Apabila rencana tadi terealisasi pada 2019, maka Dasan Agung akan menjadi satu-satunya pasar tradisional di NTB yang memiliki sertifikat SNI.

Ada 34 item syarat yang harus dimiliki oleh sebuah pasar ber SNI. Antara lain, lapak pedagang harus bagus, rapi dan bersih. Begitu juga dengan lingkungan pasar, serta fasilitas umum dan pendukung harus tertata.

Peningkatan SDM

Perlu ada pembinaan peningkatan sumber daya manusia (SDM) terhadap pedagang. Tujuannya agar tahu bagaimana cara memberikan pelayanan terbaik.

“Misalnya, dari cara berpakaian, penggunaan celemek untuk pedagang ikan dan daging, penggunaan pisau dan alat-alat lainnya juga perlu diperhatikan. Jangan sampai pedagang menggunakan pisau yang berkarat,” ujarnya.

Retakan pascagempa bumi sudah diperbaiki. Jika semua lapak sudah terbangun, semua pedagang yang kini berada di areal parkir bagian timur menempati lapak tersebut.

Tempat belanja ini adalah bagian dari keunikan Provinsi NTB. Biasanya para pedagang di sana digerakkan untuk mengenakan pakaian tradisional pada momen tertentu.

Pasar ini menjadi simbol tradisi dan kearifan budaya setempat. Ini adalah kekayaan dan keragaman bangsa ini.

Nasrul

Lihat Komentar

Recent Posts

Hegrah Al Ula, Saksi Bisu Kebeneran Kisah Nabi Salih dan Kaum Tsamud

Hegrah Al Ula, atau Madain Salih merupakan situs arkeologi di tengah padang pasir di wilayah…

2 months ago

Langkah Pemerintah Pakistan Kurangi Jumlah Pengemis di Arab Saudi

Keberadaan pengemis di Arab Saudi semakin memprihatinkan. Menurut laporan, sebanyak 90 persen pengemis yang ada…

2 months ago

7 Tempat Doa Mustajab di Makkah, Dengan Niat Ikhlas Insyaallah Terkabul

Tanah Suci Makkah adalah tempat paling mulia untuk memanjatkan doa kepada Allah SWT karena di…

2 months ago

Begini BPS Melakukan Survei Kepuasan Jamaah Haji 2024, Independen Tidak?

Penyelenggaraan ibadah haji 2024 terbilang cukup sukses, bahkan sangat memuaskan menurut catatan Badan Pusat Statistik…

2 months ago

7 Julukan Kota Makkah dan Asal Usul Penamaannya

Setidaknya ada 7 julukan bagi Kota Makkah. Kota yang paling suci bagi umat Islam ini…

2 months ago

Dituding Mangkir dari Panggilan Pansus Haji, Ini Kegiatan Menag di Perancis

Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas dituding mangkir dari panggilan Pansus Angket Haji DPR dengan…

2 months ago