Destinasi Dunia

Pencak Silat dan Reog Ponorogo Buat Heboh Warga Riyadh Arab Saudi

Indonesia kembali mempopulerkan kesenian Pencak Silat Reog Ponorogo di acara perhelatan Festival Janadriyah ke-33 di Riyadh, Arab Saudi yang menampilkan Pencak Silat Reog, Pencak Silat Pagar Nusa, dan Pencak Silat Saman.

Penampilan perdana Tim Pencak Silat dan Reog Ponorogo dalam pertunjukan seni budaya di Festival Janadriyah ke-33 di Riyadh, Arab Saudi sukses digelar pada Rabu (2/1/ 2019) malam di panggung  utama Paviliun Indonesia yang dikelola KBRI Riyadh.

Delegasi Tim Pencak Silat Reog difasilitasi oleh BLU Lembaga Pengelola Dana dan Usaha Keolahragaan (LPDUK) Kemenpora, sementara Pencak Silat Pagar Nusa dan Saman difasilitasi oleh Kedeputian Bidang Pembudayaan Olahraga-Kemenpora dan FORMI.

Promosi olahraga silat ke masyarakat internasional ini juga menjadi bagian dari upaya agar cabang olahraga tersebut bisa dipertandingkan di Olimpiade.

“Syukur alhamdulillah bersyukur rasanya beberapa hari ini kami menyelesaikan misi sebagai delegasi Indonesia Pencak Silat yang kami kolaborasikan dengan Reyog Ponorogo dalam Janadriyah Festival yg ke 33 Riyadh Saudi Arabia” ujar Wisnu Hadi selaku Leadership Delegasi Pencak Silat Reog Ponorogo.

“Menjadi hal yang special karena tahun ini indonesia sebagai tamu kehormatan di Festival Terbesar di Riyadh Saudi Arabia” tambah Wisnu.

Antusiasme masyarakat Riyadh sangat luar biasa dimana semua kesenian Indonesia yg di tampilkan bisa memukau mereka.

Menurut Wisnu ada hal yang menarik disini (Riyadh) karena cuaca setiap hari berubah.

“Hari pertama kami melakukan pementasan malam hari,di hari kedua kami sempat gagal pentas karena badai pasir datang sore hingga malam hari, dan kali ini adalah hari ketiga cuaca yang sangat dingin menusuk tulang, tetapi alhmdllh dengan izin Allah kami mengikuti rangkaian acara dengan lancar” kata Wisnu kepada TFAnews.com.

Harapannya, pencak silat reog terus dipromosikan dan dibentuk organisasinya di banyak negara agar mendapat dukungan untuk bisa dipertandingkan di Olimpiade.

 

Marshal

Lihat Komentar

Recent Posts

Hegrah Al Ula, Saksi Bisu Kebeneran Kisah Nabi Salih dan Kaum Tsamud

Hegrah Al Ula, atau Madain Salih merupakan situs arkeologi di tengah padang pasir di wilayah…

2 months ago

Langkah Pemerintah Pakistan Kurangi Jumlah Pengemis di Arab Saudi

Keberadaan pengemis di Arab Saudi semakin memprihatinkan. Menurut laporan, sebanyak 90 persen pengemis yang ada…

2 months ago

7 Tempat Doa Mustajab di Makkah, Dengan Niat Ikhlas Insyaallah Terkabul

Tanah Suci Makkah adalah tempat paling mulia untuk memanjatkan doa kepada Allah SWT karena di…

2 months ago

Begini BPS Melakukan Survei Kepuasan Jamaah Haji 2024, Independen Tidak?

Penyelenggaraan ibadah haji 2024 terbilang cukup sukses, bahkan sangat memuaskan menurut catatan Badan Pusat Statistik…

2 months ago

7 Julukan Kota Makkah dan Asal Usul Penamaannya

Setidaknya ada 7 julukan bagi Kota Makkah. Kota yang paling suci bagi umat Islam ini…

2 months ago

Dituding Mangkir dari Panggilan Pansus Haji, Ini Kegiatan Menag di Perancis

Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas dituding mangkir dari panggilan Pansus Angket Haji DPR dengan…

2 months ago