Kuliner

Resep Membuat Kolak Enak Untuk Menu Buka Puasa

Resep Membuat Kolak Enak Untuk Menu Buka Puasa

Salah satu tradisi hidangan menu untuk berbuka puasa atau yang sering kita sebut menu takjil tentu saja salah satunya adalah kolak.

Kolak yang khas saat ramadhan pun bermacam-macam bentuk dan variasi isiannya. Dari kolak singkong  kolak ubi, kolak kolang-kaling ataupun kolak pisang.

Citarasa kolak memang sangat unik. Paduan antara bahan kolak dengan gula merah cair manis yang legit memang sulit ditolak.

Belum lagi tambahan santan yang membuat rasa kolak menjadi semakin gurih. Tak heran jika sampai saat ini, kolak senantiasa jadi favorit mayoritas orang Indonesia untuk berbuka puasa.

Bisa dibilang, kolak pisang masih menjadi primadona saat bulan puasa. Kolak pisang merupakan salah satu dessert khas Nusantara yang populer. Kolang pisang menjadi salah satu hidangan yang dinanti-nanti ketika berbuka puasa.

Selain cukup mengenyangkan, rasanya yang manis juga bisa membuat tubuh kembali bertenaga seketika. Kuah kolak pisang memiliki perpaduan cita rasa yang manis dan gurih karena dihasilkan dari campuran santan dan gula aren.

Meskipun disebut kolak pisang, tidak semua pisang cocok diolah menjadi kolak. Jenis pisang yang disarankan adalah pisang kepok matang.

Selain memiliki tekstur yang empuk, pisang jenis ini juga memiliki rasa yang manis. Kolak pisang ini bisa disajikan dalam keadaan hangat maupun dingin.

Resep Membuat Kolak Enak Untuk Menu Buka Puasa

Resep Membuat Kolak Enak Untuk Menu Buka Puasa;

  • Siapkan bahan-bahan untuk membuat kolak : Pisang kepok matang (potong serong), ubi, santan, gula aren/gula merah, gula pasir, daun pandan, garam, air.
  • Pilih pisang kepok yg telah matang sempurna agar rasanya manis legit
  • Rebus gula aren dengan  air hingga larut, matikan api, kemudian langsung saring tuang ke panci
  • Tambahkan ubi, daun pandan, garam  hidupkan api sedang, masak hingga mendidih
  • Masukkan pisang, aduk rata hingga pisang berwana kecokelatan sekitar 2 menit saja, aduk pelan agar pisang tidak hancur.
  • Tuang santan, gula pasir, aduk-aduk terus hingga mendidih, santan jgn sampai pecah, masak hingga pisang matang, koreksi rasa manisnya.

 

Tfanews.com

Recent Posts

Hegrah Al Ula, Saksi Bisu Kebeneran Kisah Nabi Salih dan Kaum Tsamud

Hegrah Al Ula, atau Madain Salih merupakan situs arkeologi di tengah padang pasir di wilayah…

2 months ago

Langkah Pemerintah Pakistan Kurangi Jumlah Pengemis di Arab Saudi

Keberadaan pengemis di Arab Saudi semakin memprihatinkan. Menurut laporan, sebanyak 90 persen pengemis yang ada…

2 months ago

7 Tempat Doa Mustajab di Makkah, Dengan Niat Ikhlas Insyaallah Terkabul

Tanah Suci Makkah adalah tempat paling mulia untuk memanjatkan doa kepada Allah SWT karena di…

2 months ago

Begini BPS Melakukan Survei Kepuasan Jamaah Haji 2024, Independen Tidak?

Penyelenggaraan ibadah haji 2024 terbilang cukup sukses, bahkan sangat memuaskan menurut catatan Badan Pusat Statistik…

2 months ago

7 Julukan Kota Makkah dan Asal Usul Penamaannya

Setidaknya ada 7 julukan bagi Kota Makkah. Kota yang paling suci bagi umat Islam ini…

2 months ago

Dituding Mangkir dari Panggilan Pansus Haji, Ini Kegiatan Menag di Perancis

Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas dituding mangkir dari panggilan Pansus Angket Haji DPR dengan…

2 months ago