Arab Saudi bakal punya gedung opera untuk pertama kalinya. Gedung opera yang rencananya dibangun di kawasan bersejarah Diriyah, Kota Riyadh bernama Royal Diriyah Opera House.
Kawasan Diriyah yang terletak di Kota Riyadh tersebut merupakan kawasan situs sejarah yang sangat penting bagi perjalanan perkembangan kebudayaan Kerajaan Arab Saudi.
Diriyah Company dan Komisi Kerajaan untuk Kota Riyadh, Arab Saudi menyebut, Royal Diriyah Opera House, tempat kebudayaan perintis di Kerajaan, akan berlokasi di dekat Al Turaif, sebuah Situs Warisan Dunia UNESCO di Diriyah.
Proyek ini dilaksanakan oleh Diriyah Company dan dikelola oleh Royal Commission for Riyadh City (RCRC), sebagaimana dilansir Saudi Gazette, Sabtu (16/12/2023).
Proyek pembangunan gedung opera ini merupakan bentuk komitmen Arab Saudi terhadap akar budaya dan visi masa depan kerajaan.
Pembangunan gedung opera ini masuk dalam Visi Arab Saudi 2030, di mana memang akan mengembangkan kawasan Diriyah sebagai pusat kebudyaan dan kreatif bertaraf internasional.
Bangunan Royal Diriyah Opera House sendiri rencananya memiliki luas 45 meter persegi.
Sementara itu, Menteri Negara dan CEO Komisi Kerajaan Kota Riyadh Ibrahim Al-Sultan menekankan gedung opera sebagai simbol aspirasi Riyadh untuk menjadi pemimpin dalam inovasi budaya dan arsitektur.
Dia menyoroti terpilihnya Riyadh sebagai kota tuan rumah Expo 2030 sebagai bukti kemajuan dinamis kota tersebut. Royal Diriyah Opera House diharapkan menjadi tonggak penting dalam perjalanan ini, menggabungkan warisan Saudi dengan modernitas.
Jerry Inzerillo, CEO Grup Diriyah Company, mengungkapkan kegembiraannya atas kolaborasi dengan Snøhetta. Dia menyatakan, kemitraan ini sejalan dengan ambisi Diriyah untuk menarik talenta desain terkemuka dan mencapai keunggulan arsitektur.
Inisiatif ini adalah bagian dari visi pembangunan Diriyah yang lebih luas, seperti yang dipamerkan di Acara Bashayer 2023.
Snøhetta, yang terkenal dengan desainnya yang kreatif dan ramah lingkungan, berencana untuk mengintegrasikan elemen arsitektur tradisional Najdi ke dalam Royal Diriyah Opera House.
Hegrah Al Ula, atau Madain Salih merupakan situs arkeologi di tengah padang pasir di wilayah…
Keberadaan pengemis di Arab Saudi semakin memprihatinkan. Menurut laporan, sebanyak 90 persen pengemis yang ada…
Tanah Suci Makkah adalah tempat paling mulia untuk memanjatkan doa kepada Allah SWT karena di…
Penyelenggaraan ibadah haji 2024 terbilang cukup sukses, bahkan sangat memuaskan menurut catatan Badan Pusat Statistik…
Setidaknya ada 7 julukan bagi Kota Makkah. Kota yang paling suci bagi umat Islam ini…
Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas dituding mangkir dari panggilan Pansus Angket Haji DPR dengan…