Haji Dan Umrah

Sama Besar Pahala Ibadah di Makkah dengan Masjidil Haram

Pahala shalat yang berlipat ganda tidak hanya dikhususkan di Masjidil Haram. Tetapi, juga yang dilakukan di seluruh tanah Makkah.

Konsultan Ibadah PPIH Arab Saudi, KH Ahmad Kartono menjelaskan, ada tiga masjid yang ketika shalat di sana pahalanya dilipat gandakan. Yaitu, Al-Haram 100 ribu kali dibanding shalat di tempat lain, Nabawi di Madinah 1.000 kali dibanding shalat di tempat lain, dan Al Aqsa 500 kali dibanding shalat di tempat lain.

Namun, Kiai Ahmad menjelaskan, khusus untuk pelipatgandaan pahala shalat di Al Haram, ternyata tak hanya di masjid tersebut. Melainkan, shalat di luarnya sepanjang masih dilakukan di seluruh Tanah Suci Makkah.

“Ibnu Abbas (sahabat nabi) menyatakan bahwa tanah haram Makkah ini seluruhnya hukumnya adalah seperti Al-Haram. Imam As Suyuthi juga menjelaskan bahwa keutamaan shalat di Al Haram yang dilipatgandakan bukan hanya dikhususkan untuk masjid itu, tetapi berlaku untuk seluruh Tanah Makkah,” kata Kiai Ahmad yang pernah menjadi Direktur Bina Haji Kementerian Agama tersebut.

Karena itu, Kiai Ahmad menyinggung soal pelaksanaan ibadah berulang ke Masjidil Haram bagi jamaah risti dan lansia. Hal itu menurutnya harus mengukur kemampuan.

Nasrul

Lihat Komentar

Recent Posts

Hegrah Al Ula, Saksi Bisu Kebeneran Kisah Nabi Salih dan Kaum Tsamud

Hegrah Al Ula, atau Madain Salih merupakan situs arkeologi di tengah padang pasir di wilayah…

2 months ago

Langkah Pemerintah Pakistan Kurangi Jumlah Pengemis di Arab Saudi

Keberadaan pengemis di Arab Saudi semakin memprihatinkan. Menurut laporan, sebanyak 90 persen pengemis yang ada…

2 months ago

7 Tempat Doa Mustajab di Makkah, Dengan Niat Ikhlas Insyaallah Terkabul

Tanah Suci Makkah adalah tempat paling mulia untuk memanjatkan doa kepada Allah SWT karena di…

2 months ago

Begini BPS Melakukan Survei Kepuasan Jamaah Haji 2024, Independen Tidak?

Penyelenggaraan ibadah haji 2024 terbilang cukup sukses, bahkan sangat memuaskan menurut catatan Badan Pusat Statistik…

2 months ago

7 Julukan Kota Makkah dan Asal Usul Penamaannya

Setidaknya ada 7 julukan bagi Kota Makkah. Kota yang paling suci bagi umat Islam ini…

2 months ago

Dituding Mangkir dari Panggilan Pansus Haji, Ini Kegiatan Menag di Perancis

Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas dituding mangkir dari panggilan Pansus Angket Haji DPR dengan…

2 months ago