Categories: News

Serunya Keliling Ha Long Bay di Vietnam Naik Helikopter

Raja Ampatnya Vietnam, Ha Long Bay kini punya fasilitas helikopter. Wisatawan makin banyak pilihan berkeliling selain menggunakan kapal dan pesawat amfibi.

Melansir CNN, Senin (17/6/2019), menjelajah Ha Long Bay atau Teluk Ha Long telah lama menjadi aktivitas utama. Ini merupakan salah satu tempat wisata di Vietnam yang jadi unggulan.

Northern Vietnam Helicopter Company, anak perusahaan operator helikopter milik negara Vietnam Helicopter Corporation yang telah meluncurkannya. Akan ada serangkaian penerbangan wisata di atas kawasan Ha Long Bay yang indah.

Harganya dimulai dari USD 125 atau setara Rp 1,7 juta selama 12 menit. Menjadi ke Situs Warisan Dunia UNESCO pada tahun 1994, Ha Long Bay dipenuhi lebih dari 1.600 pulau kapur.

Ada tiga opsi rute berbeda yang ditawarkan, dengan harga berkisar antara USD 125 dan USD 396 atau Rp 5,6 juta per orang. Perjalanan termurah berlangsung selama 12 menit dan akan melayang di enam lokasi wisata, termasuk Gua Thien Cung, Pulau Titop, dan Teluk Bai Tu Long.

Adapun pengalaman yang paling mahal berlangsung selama 40 menit. Anda akan disajikan dengan pemandangan 17 situs berbeda di sepanjang Ha Long Bay.

Dua helikopter Bell 505 akan melayani Halong Bay Scenic Flight service. Penerbangan berangkat dari dan tiba di Pulau Tuan Chau, yang berjarak sekitar 170 kilometer dari Hanoi.

Helikopter Bell 505 dapat menampung tiga penumpang per penerbangan. Dilengkapi dengan kursi menghadap ke depan dan jendela besar, itu menawarkan pemandangan Ha Long Bay yang sangat berkesan tentunya.

Seorang perwakilan perusahaan memberi tahu CNN Travel bahwa sejak diluncurkan pada awal Mei, mereka telah menerbangkan 300 pelanggan.

Tur helikopter ini bukanlah aktivitas penerbangan wisata pertama dan satu-satunya di daerah ini. Ada Hai Au Aviation, perusahaan yang mengoperasikan pesawat amfibi komersial pertama Vietnam dari Hanoi yang juga menawarkan penerbangan wisata ke Ha Long Bay.

Turnya selama 25 menit, lepas landas dan mendarat dari air di Tuan Chau Island Marina. Biaya sekitar USD 102-120 atau setara Rp 1,5 juta, tergantung pada musim yang akan melewati langit Pulau Dau Be, Pulau Cong Do dan Pulau Bo Hon.

Marshal

Recent Posts

Hegrah Al Ula, Saksi Bisu Kebeneran Kisah Nabi Salih dan Kaum Tsamud

Hegrah Al Ula, atau Madain Salih merupakan situs arkeologi di tengah padang pasir di wilayah…

2 months ago

Langkah Pemerintah Pakistan Kurangi Jumlah Pengemis di Arab Saudi

Keberadaan pengemis di Arab Saudi semakin memprihatinkan. Menurut laporan, sebanyak 90 persen pengemis yang ada…

2 months ago

7 Tempat Doa Mustajab di Makkah, Dengan Niat Ikhlas Insyaallah Terkabul

Tanah Suci Makkah adalah tempat paling mulia untuk memanjatkan doa kepada Allah SWT karena di…

2 months ago

Begini BPS Melakukan Survei Kepuasan Jamaah Haji 2024, Independen Tidak?

Penyelenggaraan ibadah haji 2024 terbilang cukup sukses, bahkan sangat memuaskan menurut catatan Badan Pusat Statistik…

2 months ago

7 Julukan Kota Makkah dan Asal Usul Penamaannya

Setidaknya ada 7 julukan bagi Kota Makkah. Kota yang paling suci bagi umat Islam ini…

2 months ago

Dituding Mangkir dari Panggilan Pansus Haji, Ini Kegiatan Menag di Perancis

Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas dituding mangkir dari panggilan Pansus Angket Haji DPR dengan…

2 months ago