Haji Dan Umrah

Suhu hingga 50 Derajat, Jamaah Indonesia Diimbau Umrah Wajib Malam Hari

Jamaah Indonesia yang baru saja sampai di Kota Mekkah disarankan menunaikan ibadah umrah wajib haji pada malam. Hal itu dimaksudkan untuk menghindari kepadatan Masjidil Haram dan cuaca panas selama musim haji 2019 ini.

“Cuaca Mekkah sangat panas pada musim haji tahun ini,” kata Kepala Seksi Perlindungan Jamaah Daerah Kerja Mekkah Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) 2019 Maskat Ali Jasmun di Kota Mekkah, Selasa, 23/7, waktu setempat.

Suhu kota Mekkah pada siang hari rata-rata di atas 40 derajat Celsius dan kadang bisa sampai 50 derajat Celsius. Angka itu jauh lebih tinggi dibanding rata-rata suhu pada hari biasa di Indonesia yang berkisar antara 26 – 36 derajat Celsius.

Maskat mengatakan menunaikan umrah wajib pada malam hari akan lebih ringan karena suhu udaranya relatif lebih rendah dibandingkan pada siang hari. Selain itu kalau malam hari setelah salat Isya, kemungkinan di ruang pelaksanaan tawaf itu bisa utuh.

Sementara kalau masuk ke Haram dalam waktu salat rawatib, mungkin akan terpecah karena ada adzan. Kata Maskat, saat adzan maka pengelompokan jamaah laki-laki dan perempuan akan dibedakan.

PPIH 2019 telah menempatkan petugas di pos-pos stasioner siaga membantu jamaah yang memerlukan bantuan di sekitar Masjidil Haram. Ada juga petugas yang ditugasi berkeliling.

Maskat menyarankan jamaah selepas menunaikan ibadah salat tidak langsung bergegas pulang ke pemondokan, agar tak terjadi penumpukan dan antrean panjang di terminal bus shalawat.

“Karena bubarnya bareng pasti menimbulkan kepadatan di terminal-terminal. Jadi jangan buru-buru pulang, tunggu satu jam dulu di dalam masjid baru setelah itu pulang,” kata dia.

Marshal

Recent Posts

Hegrah Al Ula, Saksi Bisu Kebeneran Kisah Nabi Salih dan Kaum Tsamud

Hegrah Al Ula, atau Madain Salih merupakan situs arkeologi di tengah padang pasir di wilayah…

2 months ago

Langkah Pemerintah Pakistan Kurangi Jumlah Pengemis di Arab Saudi

Keberadaan pengemis di Arab Saudi semakin memprihatinkan. Menurut laporan, sebanyak 90 persen pengemis yang ada…

2 months ago

7 Tempat Doa Mustajab di Makkah, Dengan Niat Ikhlas Insyaallah Terkabul

Tanah Suci Makkah adalah tempat paling mulia untuk memanjatkan doa kepada Allah SWT karena di…

2 months ago

Begini BPS Melakukan Survei Kepuasan Jamaah Haji 2024, Independen Tidak?

Penyelenggaraan ibadah haji 2024 terbilang cukup sukses, bahkan sangat memuaskan menurut catatan Badan Pusat Statistik…

2 months ago

7 Julukan Kota Makkah dan Asal Usul Penamaannya

Setidaknya ada 7 julukan bagi Kota Makkah. Kota yang paling suci bagi umat Islam ini…

2 months ago

Dituding Mangkir dari Panggilan Pansus Haji, Ini Kegiatan Menag di Perancis

Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas dituding mangkir dari panggilan Pansus Angket Haji DPR dengan…

2 months ago