Destinasi

Waspada! Ini 10 Negara Paling Tidak Aman di Dunia

Keamanan di satu negara tentu jadi pertimbangan saat traveling. Ini dia daftar negara paling tidak aman di dunia.

Sebuah badan bernama Vision of Humanity mengeluarkan ‘Global Peace Index’, yaitu daftar 163 negara dunia dari yang paling aman sampai yang paling tidak aman. Islandia menjadi juara bertahan sejak 2017 sebagai negara paling aman.

Islandia disusul Selandia Baru (2), Portugal (3), Austria (4), Denmark (5), Slovenia (8), dan Republik Ceko (10). Nah, dalam daftar ini juga ada posisi 10 terakhir atau paling rendah tingkat kedamaiannya.

Dirangkum tfanews.com dari laman resminya, Senin (24/6/2019) yang dinilai adalah konflik internal dan eksternal, keamanan sosial, militer, kriminalitas, kondisi politik dll. Hasilnya, Afghanistan menduduki posisi 163 dari jumlah total 163 negara yang dinilai, alias menjadi negara paling tidak aman dan tidak damai. Posisi Afghanistan turun 1 peringkat dari tahun sebelumnya.

Selanjutnya, di posisi ke-162 diduduki oleh Suriah, dilanjutkan oleh Sudan Selatan (161) dan Yaman di posisi ke-160.

Bukan hanya negara Timur Tengah, tetapi negara di Afrika juga mendominasi peringkat 10 ke bawah. Seperti Somalia, Central Africa dan Kongo. Berikut selengkapnya, negara paling tidak aman dan damai versi Global Peace Index 2019:

1. Afghanistan

2. Suriah

3. Sudan Selatan

4. Yaman

5. Irak

6. Somalia

7. Republik Afrika Tengah

8. Libya

9. Republik Kongo

10. Rusia

Marshal

Recent Posts

Hegrah Al Ula, Saksi Bisu Kebeneran Kisah Nabi Salih dan Kaum Tsamud

Hegrah Al Ula, atau Madain Salih merupakan situs arkeologi di tengah padang pasir di wilayah…

2 months ago

Langkah Pemerintah Pakistan Kurangi Jumlah Pengemis di Arab Saudi

Keberadaan pengemis di Arab Saudi semakin memprihatinkan. Menurut laporan, sebanyak 90 persen pengemis yang ada…

2 months ago

7 Tempat Doa Mustajab di Makkah, Dengan Niat Ikhlas Insyaallah Terkabul

Tanah Suci Makkah adalah tempat paling mulia untuk memanjatkan doa kepada Allah SWT karena di…

2 months ago

Begini BPS Melakukan Survei Kepuasan Jamaah Haji 2024, Independen Tidak?

Penyelenggaraan ibadah haji 2024 terbilang cukup sukses, bahkan sangat memuaskan menurut catatan Badan Pusat Statistik…

2 months ago

7 Julukan Kota Makkah dan Asal Usul Penamaannya

Setidaknya ada 7 julukan bagi Kota Makkah. Kota yang paling suci bagi umat Islam ini…

2 months ago

Dituding Mangkir dari Panggilan Pansus Haji, Ini Kegiatan Menag di Perancis

Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas dituding mangkir dari panggilan Pansus Angket Haji DPR dengan…

2 months ago