Destinasi Nusantara

Wow! 5 Destinasi Wisata Makassar Yang Hits Tahun 2019

Wisata di Makassar, Sulawesi Selatan, identik banget dengan Pantai Losari. Buat orang-orang yang tinggal di luar Makassar, rasanya gak afdol kalau belum mampir ke Pantai Losari.

Kota ini punya banyak banget destinasi baru yang gak kalah keren dan seru buat dikunjungi. Tempat wisata di Makassar penuh dengan keindahannya yang memanjakan mata.

Berikut 5 Destinasi Makassar Yang Hits Tahun 2019;

1. Pantai Losari

5 Destinasi Wisata Makassar Yang Hits Tahun 2019

Mampir ke pantai yang berada di Jalan Penghibur ini sudah menjadi kegiatan wajib bagi setiap pengunjung yang datang ke Makassar.

Tempat wisata andalan ini memiliki keunikan tersendiri. Jika biasanya pantai dikenal dengan pasirnya, Pantai Losari tidak memiliki pasir.

Di sini, kamu bisa melakukan banyak hal yang menyenangkan seperti memancing, naik sepeda air atau banana boat, berlayar dengan perahu dan masih banyak lagi.

Tempat wisata di Makassar ini ramai dikunjungi setiap hari terutama saat akhir pekan. Pada pagi hari, banyak yang menjadikannya sebagai lintasan jogging, sedangkan pada sore hari, banyak yang menunggu momen matahari terbenam sambil berwisata kuliner di sini.

2. Tanjung Bira

5 Destinasi Wisata Makassar Yang Hits Tahun 2019

Pantai ini berada cukup jauh yaitu sekitar 200 km dari kota Makassar. Jarak ini tak akan berarti saat Anda sudah menginjakkan kaki di atas pasirnya.

Tanjung Bira terkenal dengan pasirnya yang selembut dan seputih bedak bayi serta airnya yang jernih kebiruan.

Keindahan tempat wisata ini tak hanya dikenal oleh wisatawan domestik saja, tapi juga wisatawan mancanegara. Mereka biasa berenang, berjemur, snorkeling atau hanya duduk menikmati pemandangan terbit dan tenggelamnya matahari.

3. Pulau Samalona

5 Destinasi Wisata Makassar Yang Hits Tahun 2019

Salah satu pulau kecil di Indonesia yang terkenal karena keindahannya adalah Pulau Samalona di Makassar.

Bukan hanya berpasir putih dan berombak tenang, Pulau Samalona juga menyuguhkan pemandangan bawah laut yang keren, dengan beragam karang dan koral.

Letak Pulau Samalona juga tidak cukup jauh dari pantai Losari. Datang ke sana, kamu harus siap dibuat takjub oleh panorama pulau tropis yang asri.

4. Objek Wisata Lemo dan Londa

5 Destinasi Wisata Makassar Yang Hits Tahun 2019

Pemakaman pun bisa dijadikan destinasi wisata. Pemandangan yang tidak lazim menjadi alasan utama kenapa wisata kubur batu di Tana Toraja ini harus masuk dalam itinerary kamu dalam kunjungan ke Sulawesi Selatan.

Pemakaman Lemo merupakan pekuburan di tebing batu di Tana Toraja. Nuansanya cukup menyeramkan dan mistis, tapi menyuguhkan pemandangan yang eksotis.

5. Air Terjun Tama’lulua

5 Destinasi Wisata Makassar Yang Hits Tahun 2019

Air terjun ini termasuk salah satu yang cukup ngehits di Sulawesi Selatan. Debit air yang besar dan ketinggian air terjun yang di atas rata-rata menjadi keistimewaan dari air terjun Tama’lulua di Jeneponto ini.

Faktor lain yang bisa membujukmu mendatangi salah satu destinasi wisata di Makassar ini adalah alam yang masih natural. Hijaunya pepohonan membuat perjalanan ke lokasi akan sangat asyik dan menyegarkan.

Tfanews.com

Recent Posts

Hegrah Al Ula, Saksi Bisu Kebeneran Kisah Nabi Salih dan Kaum Tsamud

Hegrah Al Ula, atau Madain Salih merupakan situs arkeologi di tengah padang pasir di wilayah…

2 weeks ago

Langkah Pemerintah Pakistan Kurangi Jumlah Pengemis di Arab Saudi

Keberadaan pengemis di Arab Saudi semakin memprihatinkan. Menurut laporan, sebanyak 90 persen pengemis yang ada…

2 weeks ago

7 Tempat Doa Mustajab di Makkah, Dengan Niat Ikhlas Insyaallah Terkabul

Tanah Suci Makkah adalah tempat paling mulia untuk memanjatkan doa kepada Allah SWT karena di…

3 weeks ago

Begini BPS Melakukan Survei Kepuasan Jamaah Haji 2024, Independen Tidak?

Penyelenggaraan ibadah haji 2024 terbilang cukup sukses, bahkan sangat memuaskan menurut catatan Badan Pusat Statistik…

3 weeks ago

7 Julukan Kota Makkah dan Asal Usul Penamaannya

Setidaknya ada 7 julukan bagi Kota Makkah. Kota yang paling suci bagi umat Islam ini…

3 weeks ago

Dituding Mangkir dari Panggilan Pansus Haji, Ini Kegiatan Menag di Perancis

Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas dituding mangkir dari panggilan Pansus Angket Haji DPR dengan…

3 weeks ago