Meski Nabi Adam AS dan Siti Hawa diturunkan dalam waktu bersamaan, namun tempat mereka diturunkan berbeda.
Menurut sejarah, Nabi Adam AS diturunkan di negeri India, sementara Siti Hawa diturunkan di Irak. Setelah keduanya bertaubat untuk memohon ampun, akhirnya atas izin Allah SWT mereka dipertemukan di sebuah tempat. Tempat tersebut lah yang sekarang dikenal bernama Jabal Rahmah.
Tempat ini pun tak pernah sepi dari jamaah Haji maupun Umroh terutama jamaah Haji.
Selain itu, dii bukit ini juga terdapat sebuah monumen yang terbuat dari beton persegi empat dengan lebar kurang lebih 1,8 meter dan tingginya 8 meter.
Bagi jamaah ataupun wisatawan yang ingin menuju puncak tempat ini, bisa menempuhnya sekitar 15 menit dari dasar bukit. Bukit batu ini berada pada ketinggian kurang lebih enam puluh lima meter yang puncaknya menjulang.
Bahkan, Pemerintah Arab Saudi pun telah membangun infrastruktur yang memadai, sehingga dapat memudahkan bagi pengunjung untuk menikmatinya. Infrastruktur ini berupa jalanan berbentuk tangga dengan 168 undakan menuju puncak tugu.
Uniknya, hamparan tanah luas yamg berada di Jabal Rahmah dipenuhi dengan tanaman. Tanaman tersebut dikenal dengan pohon Soekarno. Nama Soekarno merujuk pada jasa presiden pertama Republik Indonesia, Soekarno.
Sebab, Proklamator kemerdekaan Indonesia tersebut merupakan penyumbang bibit tanaman yang tersebar di Padang Arafah, termasuk Jabal Rahmah.
Presiden RI ke 1 ini memberikan sumbangan ratusan bibit tanaman kepada Pemerintah Ke rajaan Arab Saudi saat berkunjung ke Tanah Suci.
Hegrah Al Ula, atau Madain Salih merupakan situs arkeologi di tengah padang pasir di wilayah…
Keberadaan pengemis di Arab Saudi semakin memprihatinkan. Menurut laporan, sebanyak 90 persen pengemis yang ada…
Tanah Suci Makkah adalah tempat paling mulia untuk memanjatkan doa kepada Allah SWT karena di…
Penyelenggaraan ibadah haji 2024 terbilang cukup sukses, bahkan sangat memuaskan menurut catatan Badan Pusat Statistik…
Setidaknya ada 7 julukan bagi Kota Makkah. Kota yang paling suci bagi umat Islam ini…
Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas dituding mangkir dari panggilan Pansus Angket Haji DPR dengan…