Haji Dan Umrah

Tips Menjalani Ibadah Umroh di Bulan Ramadhan

Jika ada seorang muslim ditanya, “bulan apa mau berangkat umroh?”, pasti akan dijawab bulan Ramadhan. Apa pasalnya? Tentu pahalanya berlipat ganda.

Mengerjakan umroh di bulan Ramadhan pasti lebih berkah. Itu karena akan mendapatkan keistimewaan yang berlipat. Umroh sendiri sudah merupakan kebaikan, dikerjakan di bulan Ramadhan yang merupakan bulan paling mulia di sisi Allah, pasti berkahnya sangat melimpah.

Tak heran bila antrean umroh bulan Ramadhan ini selalu panjang. Kapan lagi bisa menghabiskan malam-malam penuh ampunan di tempat paling mulia di muka bumi.

Sesuai data, statistik umroh pada bulan Ramadhan selalu meningkat drastis dibanding dengan bulan-bulan lainnya. Inilah masa puncak ibadah umroh.

Karena memang banyak peminatnya, maka para jamaah biasanya mendaftarkan diri jauh-jauh hari. Meski pun biaya umroh bulan Ramadhan sedikit lebih tinggi, tetapi peminatnya selalu banyak.

Lantas apa tipsnya agar dapat melaksanakan umroh di bulan Ramadhan? Simak penjelasan berikut.

Booking Jauh-jauh Hari

Seperti disebutkan di atas, hampir seluruh umat Islam ingin melaksanakan umroh di bulan suci, untuk itu Anda perlu mempersiapkan jauh-jauh hari agar tidak kehabisan kuota.

Pilih agen travel yang memiliki track record baik, terpercaya dan telah terbukti berhasil memberangkatkan jamaah tanpa komplain yang berarti. Ini penting, karena agen travel ini yang akan mengurus semua aktivitas Anda di Tanah Suci.

Persiapan Finansial

Umumnya biaya umroh di bulan Ramadhan lebih tinggi dari bulan-bulan lainnya. Ini berarti kebutuhan Anda saat di Tanah Suci juga bisa jadi lebih tinggi. Untuk itu, perlu persiapan finansial yang lebih matang.

Pertimbangkan juga jumlah hari yang Anda pilih saat mengerjakan umroh. Semakin panjang durasi, semakin banyak juga dana yang perlu Anda siapkan.

Durasi umroh beragam, tergantung pada permintaan yang menyesuaikan dengan durasi visa umroh. Pastikan ada dana lebih, untuk persiapan kebutuhan tak terduga saat menjalankan umroh.

Jaga Asupan Vitamin dan Gizi

Saking nikmatnya beribadah di Tanah Suci, sampai lupa bahwa tubuh Anda juga memiliki hak pemenuhan asupan gizi dan vitamin. Ketika sedang asik beribadah, kadang orang lupa akan kebutuhan fisiknya.

Terlebih, umroh ini dilakukan saat Anda sedang menjalankan puasa. Maka, asupan makanan yang bergizi sangat penting untuk diperhatikan selama mengerjakan umroh.

Siapkan vitamin dan suplemen sebelum berangkat umroh. Pakai merek yang sudah terbukti khasiatnya. Karena ketika harus mencari vitamin dan suplemen di Saudi, akan mengurangi aktivitas ibadah Anda.

Semoga dengan persiapan yang matang, ibadah umroh di bulan Ramadhan Anda semakin nyaman dan mendapatkan berkah yang melimpah. Amin.

TFA News

Recent Posts

Hegrah Al Ula, Saksi Bisu Kebeneran Kisah Nabi Salih dan Kaum Tsamud

Hegrah Al Ula, atau Madain Salih merupakan situs arkeologi di tengah padang pasir di wilayah…

2 months ago

Langkah Pemerintah Pakistan Kurangi Jumlah Pengemis di Arab Saudi

Keberadaan pengemis di Arab Saudi semakin memprihatinkan. Menurut laporan, sebanyak 90 persen pengemis yang ada…

2 months ago

7 Tempat Doa Mustajab di Makkah, Dengan Niat Ikhlas Insyaallah Terkabul

Tanah Suci Makkah adalah tempat paling mulia untuk memanjatkan doa kepada Allah SWT karena di…

2 months ago

Begini BPS Melakukan Survei Kepuasan Jamaah Haji 2024, Independen Tidak?

Penyelenggaraan ibadah haji 2024 terbilang cukup sukses, bahkan sangat memuaskan menurut catatan Badan Pusat Statistik…

2 months ago

7 Julukan Kota Makkah dan Asal Usul Penamaannya

Setidaknya ada 7 julukan bagi Kota Makkah. Kota yang paling suci bagi umat Islam ini…

2 months ago

Dituding Mangkir dari Panggilan Pansus Haji, Ini Kegiatan Menag di Perancis

Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas dituding mangkir dari panggilan Pansus Angket Haji DPR dengan…

2 months ago