5 Rekomendasi Tempat Honeymoon Paling Romantis Di Indonesia

Bagikan

5 Rekomendasi Tempat Honeymoon Paling Romantis Di Indonesia
5 Rekomendasi Tempat Honeymoon Paling Romantis Di Indonesia

Meski bukan merupakan bagian dari seremonial pernikahan, bulan madu merupakan momen penting yang tidak boleh dilewatkan.

Tidak hanya sebagai waktu istirahat setelah serangkaian acara pernikahan yang melelahkan, bulan madu juga bisa menjadi waktu yang tepat untuk menikmati quality time bersama pasangan sebelum kembali pada rutinitas harian.

Bulan madu memang identik dengan pengantin baru, namun kamu yang telah lama menikah juga perlu melakukan bulan madu untuk kedua kalinya demi menjaga kualitas cintamu dengan pasangan.

Tidak perlu jauh-jauh ke luar negeri, di Indonesia banyak sekali tempat-tempat romantis yang cocok dijadikan tempat berbulan madu. Mulai dari yang menawarkan pemandangan pantai hingga sejuknya areal pegunungan, semua bisa kamu dapatkan di negeri sendiri!

Bulan madu atau honeymoon harus direncanakan sebaik-baiknya untuk mendapatkan momen indah yang mungkin hanya bisa didapatkan sekali dalam seumur hidup.

Tentu saja tujuan dan tempat bulan madu, hotel murah dan terjangkau, mencari tiket pesawat dan budget yang cukup harus dipersiapkan secara matang dan maksimal jauh-jauh hari.

Berikut 5 Rekomendasi Tempat Honeymoon Paling Romantis Di Indonesia;

1. Gili Nanggu, Lombok

5 Rekomendasi Tempat Honeymoon Paling Romantis Di Indonesia
5 Rekomendasi Tempat Honeymoon Paling Romantis Di Indonesia

Kepulauan Gili berada Pulau Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB) yang terbagi menjadi beberapa pulau kecil. Gili Trawangan dan Gili Meno menjadi andalan sebagai destinasi populer di Lombok.

Namun, ada satu lagi pulau kecil yang menjadi destinasi pilihan bulan madu pengantin baru yang memiliki keindahan alam yang tidak kalah indah dibandingkan kedua gili tadi, yaitu Gili Nanggu.

Gili Nanggu mempunyai pantai pasir putih yang sangat cantik dengan warna birunya air laut. Suasana alam yang tentram dan hening, menjadikan pulau ini sebagai menjadi pilihan yang cocok untuk pasangan yang ingin merayakan bulan madu.

2. Pulo Cinta, Gorontalo

5 Rekomendasi Tempat Honeymoon Paling Romantis Di Indonesia
5 Rekomendasi Tempat Honeymoon Paling Romantis Di Indonesia

Maldives van Gorontalo, begitulah julukan Pulo Cinta. Pulo Cinta terletak di Teluk Tomini, Gorontalo. Dinamakan Pulo Cinta karena apabila dilihat dari udara, ada sebuah kumpulan pasir di area pantai yang berbentuk seperti tanda cinta atau tanda hati, unik sekali bukan?

Air yang jernih dengan pasir putihnya merupakan kombinasi sempurna yang indah untuk sebuah pantai. Untuk menuju ke sini, kamu hanya perlu menyewa boat dari Kota Tilamuta, Kabupaten Boalemo, Gorontalo.

Situasi yang sangat tenang dan jauh dari keributan kota membuat Pulo Cinta menjadi tempat yang cocok untuk destinasi berbulan madu. Di sini, kamu dan pasangan dijamin tidak akan pernah puas bermain di hamparan pantai yang luar biasa cantiknya.

Aktivitas lain yang bisa kamu lakukan adalah scuba diving dan snorkeling yang akan membawamu untuk bercengkrama dengan alam bawah laut Pulo Cinta yang menakjubkan.

3. Pulau Ora

5 Rekomendasi Tempat Honeymoon Paling Romantis Di Indonesia
5 Rekomendasi Tempat Honeymoon Paling Romantis Di Indonesia

Pulau Ora merupakan salah satu pulau terindah di Indonesia. Bahkan karena keindahannya banyak orang yang bilang bahwa pulau ini memiliki banyak kemiripan dengan pulau-pulau di Maldives.

Tapi kami yakin bahwa Pulau Ora yang ada di Indonesia ini tidak kalah indah dengan Maldives. Tempat bulan madu ini sangat tepat untuk pasangan yang ingin berbulan madu dengan tenang.

Dengan pantai yang memiliki keindahan bawah laut yang indah, maka tidak diragukan lagi Pulau Ora menjadi salah satu destinasi baru bulan madu di tahun 2019 ini.

Selain karena ada banyak pantai yang indah, kamu bersama pasangan juga dapat menikmati keindahan hutan, gunung, dan tebing yang masih perawan.

4. Takabonerate

5 Rekomendasi Tempat Honeymoon Paling Romantis Di Indonesia
5 Rekomendasi Tempat Honeymoon Paling Romantis Di Indonesia

Untuk kalian yang suka dengan suasana pantai dan laut, Taman Nasional Takabonerate merupakan tempat yang paling cocok untuk kalian kunjungi apalagi jika kalian berencana untuk berbulan madu di Takabonerate.

Dengan air laut sebening kristal dan pantai-pantai pasir putih, Takabonerate memiliki sekitar 21 pulau kecil yang bisa kamu kunjungi. Wisatawannya pun masih tidak terlalu ramai seperti Bali dan Lombok.

Maka dari itu kamu dan pasangan bisa menikmati suasana hening dan romantis tanpa diganggu oleh banyak orang. Tidak hanya itu, Takabonerate juga mempunyai karang atol terbesar ketiga di dunia, dan menjadi yang pertama di Asia Tenggara.

5. Sabang

5 Rekomendasi Tempat Honeymoon Paling Romantis Di Indonesia
5 Rekomendasi Tempat Honeymoon Paling Romantis Di Indonesia

Dengan pesona alam yang masih alami, Kota Sabang sangat cocok untuk dikunjungi para pasangan yang ingin berbulan madu.

Dengan pembangunan infrastruktur dan fasilitas pariwisata yang semakin ditingkatkan, kamu tidak perlu khawatir akan kesusahan mencari sinyal. Untuk menuju ke sini, kamu bisa menggunakan kapal cepat dari pelabuhan Ulee Lheue Banda Aceh menuju pelabuhan Balohan, Sabang.

Destinasi wisata pantai adalah hal yang wajib kamu lakukan ketika liburan ke Sabang. Bersantai di Pantai pasir putih Iboih dan snorkeling di Pulau Rubiah akan jadi pengalaman bulan madu yang tidak terlupakan.

Kamu juga bisa menginap di resort mewah yang berada di area pantai, seperti Casa Nemo Beach Resort dan Spa. Jangan lewatkan pemandangan sunrise di Pantai Sumur Tiga yang mempesona.

Sebagai kenang-kenangan yang pantang dilewatkan, kamu harus berfoto di tugu nol kilometer Indonesia yang ikonik bersama pasanganmu!