Travelling Ke Papua? Jangan Lewatkan 4 Destinasi Wisata Ini!

Bagikan

Keindahan alam Papua memang masih sangat alami dan mengagumkan. Papua menyimpan ragam keindahan yang memesona, baik itu yang terletak di darat maupun di laut.

Papua, tanah di timur Indonesia merupakan surga keindahan alam. Provinsi ini menyimpan kekayaan alam sekaligus daya tarik wisata terbaik.

Karena sedikitnya akses, beberapa tempat wisata di Papua sampai saat ini masih sangat alami dan terjaga. Sehingga worth it banget untuk kamu kunjungi dan nikmati keindahan alamnya.

Berikut 4 Destinasi Wisata Papua Yang Tak Boleh Terlewatkan;

1. Taman Nasional Lorenz

Travelling Ke Papua? Jangan Lewatkan 4 Destinasi Wisata Ini!
Travelling Ke Papua? Jangan Lewatkan 4 Destinasi Wisata Ini!

Taman Nasional Lorenz adalah Taman Nasional yang terletak di Provinsi Papua, Indonesia. Taman seluas 22,4 juta ha ini merupakan Taman Nasional terbesar di Asia Tenggara yang merupakan salah satu Situs Warisan Dunia UNESCO sejak tahun 1999.

Taman Nasional ini merupakan salah satu diantara tiga kawasan di dunia yang mempunyai gletser di daerah tropis yang membentang di puncak gunung setinggi 5.030 mdpl.

Selain itu di Taman Nasional Lorenz terdapat 34 tipe vegetasi yang diantaranya hutan rawahutan tepi sungai, hutan sagu, hutan gambut, pantai pasir karang, hutan hujan lahan datar, hutan kerangas, padang rumput hingga lumut kerak.

Selain itu ditempat ini juga banyak ditumbuhi berbagai jenis tumbuhan dan hewan langka. 630 jenis burung dan 123 jenis mamalia.

Taman Nasional ini memiliki keanekaragaman hayati yang tinggi yang ditunjang dengan keanekaragaman budaya yang sangat menggagumkan yang diperkirakan telah berusia 30.000 tahun dan merupakan tempat kediaman dari Suku Nduga.

2. Pantai Harlem

Travelling Ke Papua? Jangan Lewatkan 4 Destinasi Wisata Ini!
Travelling Ke Papua? Jangan Lewatkan 4 Destinasi Wisata Ini!

Pantai Harlem terletak di Kabupaten Jayapura, tepatnya di Kampung Tablanusu, Distrik Depapre. Untuk mencapai pantai ini wisatawan butuh waktu sekitar 60 menit dengan jarak tempuh 60 km.

Lamanya perjalanan karena faktor kondisi jalanan Sentani menuju Depapre yang kurang baik dan ada beberapa kerusakan. Beberapa ruas jalan juga berlubang dan sempit.

Pesona keindahan alam pantai yang cantik dan tenang membuat semua lelah di perjalanan hilang begitu saja.

Selain asyik untuk bersantai menikmati pemandangan, pantai ini juga asyik dinikmati dengan berenang dan snorkeling. Apalagi perairannya sangat bersih dan jernih.

3. Danau Paniai

Travelling Ke Papua? Jangan Lewatkan 4 Destinasi Wisata Ini!
Travelling Ke Papua? Jangan Lewatkan 4 Destinasi Wisata Ini!

Danau Paniai adalah sebuah wisata danau yang terletak di Kabupaten Paniai, Papua. Saat senja, pemandangan di tempat wisata ini sangat cantik.

Kamu bisa melihat siluet tebing-tebing, burung-burung berterbangan di atas danau ditambah perahu nelayan setempat yang mulai merapat pulang.

Danau yang memiliki pemandangan alam yang sangat indah dan terawat dengan sangat baik ini dipuji oleh 157 negara ketika berlangsungnya Konferensi Danau Se-dunia yang diselenggarakan di India pada tahun 2007 lalu.

Danau yang berada di wilayah pegunungan dengan udara yang sejuk pada ketinggian 1.700 mdpl menyimpan banyak jenis ikan air tawar dan udang endemik Papua yang sudah sangat langka.

4. Teluk Youtefa

Travelling Ke Papua? Jangan Lewatkan 4 Destinasi Wisata Ini!
Travelling Ke Papua? Jangan Lewatkan 4 Destinasi Wisata Ini!

Teluk Youtefa menjadi salah satu tujuan wisata Jayapura yang tawarkan panorama alam Papua.

Tempat wisata yang masuk dalam area Taman Wisata Alam ini memiliki luas sekitar 1.675 hektar dan terletak di tengah – tengah Teluk Yos Sudarso.

Teluk Youtefa ini berada di kawasan Enggros, Wai Mhorock, Abepura, Kota Jayapura. Beberapa spot yang asyik untuk menikmati keindahan tempat wisata Jayapura ini adalah kedai es kelapa muda yang ada di sekitar teluk.