Ragam kuliner lezat bisa ditemukan di sekitar Jakarta. Tidak hanya lezat, bahkan beberapa diantaranya bisa dikategorikan sebagai restaurant legendaris ada di Jakarta.
Tidak perlu galau saat harus pulang kembali dari kampung halaman menuju Jakarta, terlebih jika harus berpisah dengan keluarga dan kuliner lezat khas kampung halaman.
Namun demikian, kuliner lezat dan menggugah selera tidak hanya terdapat di kampung halaman, sebab di Jakarta terdapat kuliner lezat dan legendaris yang tidak boleh dilewatkan bagi pecinta kuliner.
Mulai dari mie ayam nikmat, gado-gado sampai nasi uduk yang gurih bisa traveller nikmati di Jakarta. Berikut rekomendasi kuliner yang sudah terkenal kelezatannya di Jakarta.
1. Mie Ayam Gondangdia
Mie ayam yang sudah terkenal ke penjuru Jakarta ini, memiliki tekstur yang berbeda dari mie ayam pada umumnya. Tidak hanya mie ayam, tersedia juga aneka macam menu chinese food di tempat ini. Cuma untuk mencari lokasinya mungkin agak membingungkan, sebab tidak ada papan nama restaurant di depannya.
2. Gado – gado Bonbin
Gado-gado ini boleh jadi berusia lebih tua dari saya atau sebagian besar traveller, sebab restaurant ini sudah berdiri sejak kebun binatang masih berlokasi di lahan yang saat ini menjadi tempat berdirinya Taman Ismail Marzuki. Gado-gadonya sendiri lebih menyerupai gado-gado siram ala Semarang, sehingga tekstur bumbu kacangnya lembut.
3. Nasi Uduk Kebon Kacang
Di sepanjang Jl. Kebon Kacang terdapat cukup banyak penjual nasi uduk. Namun salah satu yang cukup terkenal dan menjadi favorit saya adalah warung Nasi Uduk Puas Hati Ibu Tati. Yang unik, nasi uduk disajikan terpisah dan dibungkus dengan daun pisang, aroma nasi uduknya pun harum. Disantap dengan ayam goreng atau ayam bakar, dengan cocolan sambal kacang dan sambal terasi, membuat nafsu makan lebih berselera.
4. Pusat Jajanan Lenggang Jakarta
Terletak di kawasan Monas, Lenggang Jakarta merupakan pusat jajanan yang menyediakan hidangan khas Jakarta, seperti ketoprak dan kerak telur, maupun hidangan lain dari seluruh penjuru Indonesia. Walau terletak di kawaaan wisata, namun harga makanan dan minuman di tempat ini cukup bersahabat.
5. Gubug Mang Engking
Salah satu cabang Gubuk Mang Engking berlokasi di kawasan wisata Ancol. Menyajikan hidangan khas Sunda seperti ikan gurame goreng, karedok dan masih banyak lagi. Untuk harga sebanding dengan rasa dan porsi hidangannya yang cukup besar. Kapan lagi bisa menikmati hidangan khas Sunda di pinggir pantai.