Pemerintahan Saudi telah menghabiskan 16 juta Riyal (4,265 juta dolar AS) untuk memugar desa Zee Ain.
Desa cagar budaya yang berusia 600 tahun itu terletak di sebelah barat daya provinsi al-Baha. Ini adalah situs bersejarah di daerah Teluk yang eye catching banget. Letak pastinya adalah 20 kilometer dari Kota Makhwah
Dari luar akan tampak tembok jadul yang terbuat dari bebatuan yang ditempel dengan lumpur. Itu adalah benteng yang melindungi bangunan-bangunan di dalam desa.
Zee Ain di atas bukit
Perkampungan ini berdiri dengan kokoh di atas area bukit yang sejuk. Jika dilihat dari kejauhan, desa itu akan tampak berwarna kecoklatan dengan bangunan-bangunan kubus. Ini adalah desain bangunan jadul khas masyarakat Arab.
Kemudian di bagian belakangnya tampak bukit batu yang besar. Ada juga sedikit area pepohonan nan hijau yang menampakkan keasrian.
Dibangun sebagai benteng di atas bukit, dan dikelilingi dengan pohon pisang dan bunga-bunga mawar, desa ini memiliki 49 rumah batu.
Nuansa asri terasa di luar area desa. Karena di sana terdapat aneka tetumbuhan nan hijau dan berbuah.
Masyarakat di sana memanen buah tersebut untuk konsumsi sendiri. Ada juga yang dijual ke berbagai daerah.